Pengertian, Penyebab, dan Gejala Trypanophobia

- 22 November 2021, 18:20 WIB
Simak pengertian, penyebab, dan gejala Trypanophobia, rasa takut pada alat medis, salah satunya jarum suntik.*
Simak pengertian, penyebab, dan gejala Trypanophobia, rasa takut pada alat medis, salah satunya jarum suntik.* /Unsplash/Raghavendra V. Konkathi

PR TASIKMALAYA - Apakah kamu pernah mendengar apa itu Trypanophobia, penyebab berikut dengan gejalanya?

Pengertian dari Trypanophobia sendiri adalah orang yang memiliki rasa takut dengan perangkat medis, terutama dengan jarum suntik.

Ketakutan tersebut bisa dimulai dari kecil sampai dewasa, itulah mengapa phobia tersebut disebut dengan Trypanophobia.

Dilansir oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari situs Health Line, Trypanophobia ini juga bisa disebabkan oleh beberapa faktor.

Baca Juga: Film Ghosbusters: Afterlife Menghasilkan Ratusan Miliar Rupiah di Box Office AS, Kalahkan Film King Richard!

Selain itu juga gejala yang ditimbulkan oleh phobia yang satu ini juga beragam, dan tidak bisa dianggap sepele.

Adapun faktor yang menjadi penyebab timbulnya phobia ini antara lain:

- Memiliki pengalaman atau rasa trauma terhadap jarum suntik sewaktu kecil hingga terbawa saat dewasa.

- Terpengaruh oleh kerabat yang juga memiliki phobia terhadap jarum suntik sebelumnya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Bentuk Jari Tangan Anda dan Temukan Karakter yang Tersembunyi dalam Diri

- Terjadinya perubahan kimia yang terjadi pada otak.

- Phobia muncul sewaktu kecil pada usia 10 tahun.

- Memiliki memori yang buruk saat menghadapi jarum suntik sewaktu kecil.

- Perubahan reaksi tubuh yang secara tidak normal saat melihat jarum suntik.

Baca Juga: Cukupi Asupan Harian Selenium Anda, Nutrisi Ini Berperan dalam Fungsi Kognitif dan Memori

- Rasa takut berlebihan hingga pingsan saat melihat jarum suntik.

Adapun gejala yang ditimbulkan oleh Trypanophobia adalah:

- Pusing
- Pingsan
- Kecemasan
- Insomnia
- Serangan panik
- Tekanan darah tinggi
- Detak jantung yang kencang
- Merasa kekerasan secara emosional atau fisik
- Menghindari atau melarikan diri dari perawatan medis

Lalu, apakah ada cara yang tepat untuk mengobati penyakit Trypanophobia?

Baca Juga: Bantah Tudingan Eksploitasi Gala Sky Demi Followers, Fuji: Sumpah, Kalau Bisa Minta Aku Pengin…

Menurut ilmu kedokteran orang yang didiagnosis Trypanophobia bisa disembuhkan oleh beberapa jenis psikoterapi.

Hal tersebut mencakup:

- Cognitive Behavioral Therapy (CBT) yang melibatkan diri penderita secara langsung untuk mengetahui teknik apa yang sekiranya bisa mengatasi masalah phobia tersebut.

- Exposure Therapy, hampir serupa dengan CBT hanya saja terapi jenis ini lebih fokus pada perubahan respon mental dan fisik penderita terhadap jarum suntik.

Baca Juga: Erick Thohir Apresiasi Mahasiswi Penghafal 30 Juz Alquran dalam Waktu 8 Bulan: Sangat Inspirasional

- Medication atau obat berupa anti kecemasan yang akan diberikan untuk mengatasi rasa ketakutan berlebihan.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Health Line


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah