Resep Tempe Katsu Ekonomis dengan Saus Asam Pedas: Gurih, Renyah dan Hanya 10 Menit untuk Membuatnya

2 Mei 2023, 10:48 WIB
Resep Tempe Katsu dengan Saus Asam Pedas. /YouTube Devina Hermawan

PR TASIKMALAYA - Orang pada umumnya mengenal makanan Chicken Katsu, namun kali ini, kami akan membagikan untuk Anda resep Tempe Katsu.

Membuat Tempe Katsu ini tentunya lebih ekonomis dan juga sangat cocok untuk lidah orang Indonesia.

Selain itu, Tempe Katsu ini dijamin gurih, renyah dan hanya membutuhkan waktu 10 menit saja untuk membuatnya.

Tidak hanya itu saja, nantinya, Anda bisa juga memadukan Tempe Katsu ini dengan Saus Asam Pedas, yang tentunya akan membuat Anda tergoda dan lahap memakannya.

Baca Juga: Perbanyak Makan Ikan! Resep dan Cara Pembuatan Otak-otak Bakar Ikan Tenggiri ala Chef Devina Hermawan

Jadi penasaran dengan resep Tempe Katsu dengan Saus Asam Pedas?

Silahkan simak resep Tempe Katsu dengan Saus Asam Pedas ala Chef Devina Hermawan yang PikiranRakyat-Tasikmalaya.com lansir dari kanal YouTube Devina Hermawan.

Resep Tempe Katsu dengan Saus Asam Pedas

1. Bahan tepung basah:

- 1 butir telur

- 2 siung bawang putih

- 3 sdm santan

- 4-5 sdm tepung terigu

- Merica, garam, gula, kaldu / penyedap sesuai selera

2. Bahan saus asam pedas:

Baca Juga: Inilah Resep Nasi Kuning yang Cocok untuk Sarapan Pagi, Dijamin Enak Seratus Persen!

- 2 sdm margarin / olive oil

- 2 sdm saus barbeque / tomat

- 1 sdm minyak wijen

- 2 sdm saus tiram

- 2 sdm kecap inggris

- 1 sdm saus sambal

- ½ bawang bombai

- 2 siung bawang putih

- Cabai rawit sesuai selera

- Gula, garam, cuka sesuai selera

Baca Juga: Cara Mengolah Nasi Bekas Kemarin Tanpa Digoreng, Intip Resep Istimewa Nasi Tim Ayam Jamur

- Air secukupnya

- Tepung maizena (opsional)

3. Bahan lainnya:

- 1 papan tempe

- 150 gr tepung roti

- Minyak goreng secukupnya

4. Cara membuatnya:

- Pertama, potong tempe ukuran sekitar 2 x 2 x 3 cm lalu pipihkan.

- Untuk membuat adonan basah: haluskan bawang putih, bumbui dengan sedikit garam lalu, masukkan dalam wadah.

- Setelah itu, masukkan telur, santan, tepung terigu, merica, garam, kaldu atau penyedap, dan gula, kemudian aduk rata.

Baca Juga: Cara Mengolah Nasi Bekas Kemarin Tanpa Digoreng, Intip Resep Istimewa Nasi Tim Ayam Jamur

- Selanjutnya, celupkan tempe ke adonan basah lalu gulingkan ke tepung roti. Pastikan permukaan tempe terlapisi dengan sempurna ya.

- Jika sudah, goreng tempe hingga warnanya coklat keemasan.

- Untuk membuat saus asam pedas: Iris bawang bombai, cabai rawit, dan geprek bawang putih, lalu masukkan dalam wadah.

- Setelah itu, masukkan saus barbeque, saus tiram, kecap inggris, saus sambal, minyak wijen dan aduk semuanya dengan rata serta tambahkan tepung maizena jika perlu.

Baca Juga: Oseng Tahu Telur yang Bikin Ketagihan, Tambahkan Saja 5 Telur dan Jangan Digoreng dengan Resep Ini

- Selanjutnya masukkan olive oil atau margarin ke pan, dan kemudian tumis bawang bombai dan bawang putih hingga kecoklatan.

- Masukkan cabai rawit dan campuran saus tadi.

- Lalu, tambahkan air, dan cicipi.

- Tambahkan sedikit cuka, masak hingga saus mengental.

- Tempe Katsu dengan Saus Asam Pedas pun siap untuk disajikan.

Demikianlah resep Tempe Katsu dengan Saus Asam Pedas ala Chef Devina Hermawan, untuk lebih memahaminya, silahkan klik link dibawah di sini.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: YouTube Devina Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler