2 Amalan Utama di Bulan Maulid Menurut Ustaz Abdul Somad, Sangat Dianjurkan agar Mendapat Keberkahan!

27 September 2022, 14:41 WIB
Berikut dua amalan utama di bulan Maulid yang dianjurkan untuk mendapatkan keberkahan menurut Ustaz Abdul Somad.* /Pixabay/mohamed_hassan

PR TASIKMALAYA - Artikel ini menyajikan amalan paling utama di bulan Maulid menurut Ustaz Abdul Somad.

Umat muslim, tak terkecuali di Indonesia biasanya akan merayakan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW pada bulan Maulid.

Bulan Maulid merupakan bulan istimewa yang selalu diperingati setiap tanggal 12 Rabiul Awal (Kalender hijriah).

Maka dari itu, 12 Rabiul Awal 1444 Hijriah tahun ini, jatuh tepat pada hari Selasa, 8 Oktober 2022 karena hari pertama Rabiul Awal jatuh pada tanggal 27 September 2022.

Baca Juga: Tes Psikologi: Fokus! Apa yang Anda Lihat Pertama? Salah Satunya Menunjukan Anda Introvert dan Statis

Lalu, apakah 2 amalan yang sangat dianjurkan Ustaz Abdul Somad di bulan Maulid ini?

Berikut amalan yang paling utama untuk dilakukan di bulan maulid menurut Ustadz Abdul Somad, yang dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari YouTube TAMAN SURGA .NET pada Selasa, 27 September 2022.

1. Perbanyak sholawat

Pada bulan kelahiran Nabi Muhammad SAW ini memang sangat dianjurkan untuk seseorang melakukan sholawat.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Anjing atau Gembok? Ungkap Apakah Anda Orang yang Penuh Kasih Sayang

Sehingga merupakan hal yang paling penting dan paling utama untuk dilakukan di bulan Maulid.

Sebagaimana yang disampaikan Ustaz Abdul Somad, sholat saja tidak diterima karena tidak membaca sholawat,dan doa tidak akan sampai pun lantaran tidak membaca sholawat.

Ungkapan Ustaz Abdul Somad itu mengisyaratkan bahwa sebegitu pentingnya membaca shalawat, apalagi dilakukan pada bulan maulid.

Ustaz Abdul Somad pun memberikan tahapan doa agar dikabul oleh Allah SWT, dimana menurutnya ada 4 tahapan yang harus dibaca.

Baca Juga: Tes Psikologi: Siapa yang Akan Anda Selamatkan? Cari Tahu Karakter Diri yang Sebenarnya

Pertama Audzubillah, Bismillah, Alhamdulillah, sholawat, barulah kemudian baca doa.

Selain itum Ustaz Abdul Somad mengatakan banyak hal yang dapat dilakukan untuk memperingati maulid Nabi.

2. Menjaga warisan Nabi

Menurut Ustaz Abdul Somad, amalan yang tak kalah pentingnya pada bulan maulid adalah menjaga warisan nabi. Lalu apakah warisan nabi tersebut?

Baca Juga: Syeikh Yusuf Al Qaradhawi: Sosok yang Sangat Kritis terhadap Presiden Mesir Abdel Fattah al-Sisi

"Nabi itu hidupnya sangat sederhana. Lantainya tanah, Nabi bukan kaya raya, Nabi duitnya banyak, hartanya banyak, tapi dia hidup sederhana.

"Oleh sebab itu, warisan Nabi mana? Ini masjid adalah warisan Nabi," kata Ustaz Abdul Somad.

Ia berujar bahwa salah satu menjaga warisan Nabi adalah ramaikan sholat berjamaah di masjid.

Maka di bulan Maulid ini, gerakan hati kita untuk senantiasa menautkan hati kita untuk melaksanakan sholat di mesjid secara berjamaah.

Baca Juga: Tes IQ: Pria, Wanita, atau Anak Kecil yang Harus Diselamatkan Pertama? Buktikan Jika Anda Jenius

Itulah amalan yang penting untuk meraih keberkahan di bulan Maulid menurut Ustaz Abdul Somad.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: YouTube Taman Surga .NET

Tags

Terkini

Terpopuler