Segera Tayang! Sinopsis Doctor Slump: Dua Mantan Rival yang Bersatu Kembali

- 25 Januari 2024, 06:00 WIB
Doctor Slump mengangkat genre komedi romantis yang berfokus pada dua pemeran utama yakni, Park Shin Hye dan Park Hyung Sik.
Doctor Slump mengangkat genre komedi romantis yang berfokus pada dua pemeran utama yakni, Park Shin Hye dan Park Hyung Sik. /Soompi/

PR TASIKMALAYA - Drama baru Park Shin Hye dan Park Hyung Sik selalu membuat rasa penasaran para pecinta drama korea, sehingga membangun rasa tak sabarnya untuk segera menyaksikan tayangan perdana dari Doctor Slump itu sendiri.

Dari teaser dan foto Doctor Slump yang diunggah oleh JTBC, telah menggoda para pemirsa. Oleh sebab itu, untuk mengurangi rasa penasaran kalian di sini PikiranRakyat-Tasikmalaya.com akan membagikan sinopsis dari Doctor Slump.

Pasalnya, Doctor Slump mengangkat genre komedi romantis yang berfokus pada dua pemeran utama yakni, Park Shin Hye dan Park Hyung Sik.

Berikut bacalah sinopsis di bawah ini, untuk mengurangi rasa penasaran kalian pada drama Doctor Slump sendiri.

Baca Juga: Intip Chemistry Mempesona Park Hyung Sik dan Park Shin Hye di Balik Layar Doctor Slump

Sinopsis Doctor Slump

Bercerita tentang kisah dua mantan rival semasa SMA yang bersatu kembali di masa dewasanya. Namun, siapa sangka mereka akan menjadi cahaya satu sama lain di masa tergelap dalam hidup mereka masing-masing.

Di sini Park Hyung Sik akan memerankan karakter Yeo Jung Woo, yakni seorang ahli bedah plastik yang terkenal dengan kariernya yang tengah naik daun. Namun, akibat sebuah insiden misterius, kariernya tiba-tiba terjatuh kebawah dan berada diambang kehancuran.

Di sisi lain, Park Shin Hye akan berperan sebagai Nam Ha Neul, seorang ahli anestesi yang menderita sindrom kelelahan. Di mana dia adalah wanita yang gila akan kerja dan pikirannya hanya terus bekerja.

Baca Juga: 5 Hari Lagi! Jadwal Tayang dan Link Nonton Doctor Slump Episode 1

Setelah 14 tahun, mereka akan bertemu kembali dan pertemuan pertama tersebut akan menimbulkan lebih banyak kebingungan daripada kegembiraan.

Pertemuan mereka dengan kondisinya masing-masing lebih menimbulkan ketegangan dari raut wajah yang ditunjukan. Di mana interaksi mereka terkadang kekanak-kanakan, tetapi menyenangkan menambah antisipasi penayangan perdana drama tersebut.

Menuju tayangan perdana dari Doctor Slump, tim produksi berbagi, "Saksikan kisah Yeo Jung Woo dan Nam Ha Neul yang secara kebetulan, menemukan diri mereka dalam kehidupan satu sama lain pada saat-saat paling cemerlang dan paling sederhana saat mereka bertemu lagi setelah kehidupan mereka benar-benar berubah di masa lalu," ucapnya.

"Hubungan mereka akan mengalami perubahan yang menyenangkan dan mengasyikkan saat mereka menemukan arti masing-masing bagi satu sama lain," tambahnya sebagai penutup.

Baca Juga: Doctor Slump Jadi Ajang Reuni Park Shin Hye dengan Park Hyung Sik, Pernah Main Drama Bareng?

Bagaimana, apakah kalian sudah tidak sabar untuk melihat drama Doctor Slump ini? Sudah nggak sabar ingin menyaksikan penampilan Park Shin Hye dan Park Hyung Sik?

Jangan lewatkan tayangan perdana dari Doctor Slump, yang telah dijadwalkan tayang pada 27 Januari 2024 pukul 22.30 KST.***

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah