3 Poin Menarik Alasan Kamu Wajib Nonton Drama King The Land yang Bakal Tayang Malam Ini!

- 17 Juni 2023, 14:49 WIB
King the Land - Rekomendasi Drama Korea Terpopuler yang Rilis Bulan Juni 2023, Jangan Sampai Terlewat
King the Land - Rekomendasi Drama Korea Terpopuler yang Rilis Bulan Juni 2023, Jangan Sampai Terlewat /Instagram @jtbcdrama/

PR TASIKMALAYA – Akhirnya drama yang ditunggu-tunggu akan segera tayang malam ini, siap-siap untuk kalian para pecinta drama Korea bergenre romantis dan komedi.

King the Land adalah program televisi JTBC, yang disutradarai oleh Im Hyun Wook dan dibintangi oleh Lim Lee Junho 2PM, Yoona SNSD, Go Won Hee, Kim Jae Won, Kim Ga Eun dan masih banyak lagi.

King the Land akan berfokus kepada kisah cinta yang tak biasa antara Gu Won yang diperankan oleh Lee Junho 2PM, dengan Yoona SNSD sebagai Cheon Sa Rang.

Menjelang pemutaran perdananya nanti malam, sepertinya kamu harus mengetahui tiga poin menarik alasan kamu wajib nonton drama Korea King the Land dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Soompi.

Baca Juga: King the Land Tayang di Mana dan Jam Berapa? Cek Jadwal dan Link Nontonnya

1. Akting dan kemistri visual Lee Junho dan Yoona

Banyak para pemirsa yang penasaran dengan penampilan kedua pemeran utama ini yaitu Lee Junho dan Yoona.

Dua idola tersebut telah menunjukan diberbagai teaser yang diunggah, penampilan mereka sangatlah sempurna sehingga menimbulkan kemistri yang berhasil menarik minat para pemirsa.

Selain akting yang sempurna, kedua aktor ini berhasil menghayati peran mereka dengan hebat. Kemudian, kolaborasi dengan pemeran lainnya pun sempurna.

Baca Juga: Jadwal Tayang King the Land Episode 1 Sampai Tamat, Tayang Perdana Hari Ini

2. Gu Won yang membenci senyum sedangkan Cheon Sa Rang adalah ratu senyum

Inilah salah satu yang bagian yang menarik dari drama King The Land sendiri. Gu Won yang membenci senyuman palsu, harus berhadapan dengan salah satu karyawan hotelnya yaitu Cheon Sa Rang seorang ratu senyum.

Namun demikian, sebagai karyawan King Hotel Cheon Sa Rang hanya berusaha menjadi karyawan yang ramah pada pelanggannya, dengan sebuah senyuman yang tulus.

Karakter keduanya sangatlah berlawanan arah, tetapi kamu akan menyaksikan perubahan karakter Gu Won dengan Cheon Sa Rang yang menjadi hubungan manis dan romantis.

Baca Juga: King The Land Episode 1 Tayang Besok! Si Ceria Yoona Bertemu Ahli Waris Hotel

3. Saling melengkapi, meski memiliki tujuan yang berbeda-beda

Di mana kamu akan melihat penampilan para pemeran yang melengkapi satu sama lain dan saling bekerjasama, meski memiliki tujuan yang berbeda-beda.

Dari setiap karakter dalam King The Land ini, pastinya memiliki masa lalu hingga kehidupan yang berbeda.

Seperti, Gu Won yang selalu menahan rasa sakitnya karena ibunya menghilang secara misterius selama bertahun-tahun.

Baca Juga: Rekomendasi Drakor di Akhir Pekan, Salah Satunya King the Land

Kemudian, Cheon Sa Rang bekerja di King Hotel di mana dia memiliki banyak kenangan indah bersama ibunya.

Dilanjut oleh teman Cheon Sa Rang, Oh Pyung Hwa (Go Won Hee) dia adalah seorang pramugari. Sedangkan teman lainnya yaitu Kang Da Eul, adalah seorang wanita pekerja keras untuk memenuhi kebutuhannya sendiri dan keluarganya.

Kamu akan melihat karakter yang lebih banyak lagi dalam drama ini, di mana mereka sibuk dengan dunia kerjanya masing-masing, tetapi kebersamaan para karakter yang tak akan pernah hilang.

King the Land telah dijadwalkan tayang perdana pada 17 Juni 2023 pukul 22.30 KST dan tersedia di platform Netflix.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah