Begini Penjelasan Tentang Kabar Rilisnya The Glory Season 3 untuk Kelanjutan Balas Dendam Moon Dong Eun

- 11 Maret 2023, 12:45 WIB
Simaklah berikut ini informasi mengenai penjelasan kabar yang menyebut akan dirilisnya The Glory season 3.
Simaklah berikut ini informasi mengenai penjelasan kabar yang menyebut akan dirilisnya The Glory season 3. /Instagram/@netflixid

PR TASIKMALAYA - Saat ini drama Korea hit yang ditayangkan di Netflix, The Glory season 2 tengah menjadi perbincangan hangat para penggemar. 

Hal itu dikarenakan, kelanjutan dari The Glory season 2 begitu dinantikan setelah tayang musim pertamanya pada Desember 2022 lalu. 

Pada season 2 ini, The Glory akan melanjutkan kisah balas dendam dari karakter utama Moon Dong Eun yang telah merasakan perundungan dari teman-teman sekolahnya. 

Seiring ditayangkanya The Glory season 2, lantas muncul pertanyaan mengenai rilisnya season 3 dari drakor tersebut. 

Baca Juga: Tes IQ: Seberapa Cepat Cari 3 Perbedaan pada Anak Laki-laki Ini? Buktikan Anda Jeli dengan Singkat

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Dexerto, inilah penjelasan mengenai kemungkinan rilisnya The Glory season 3.

The Glory season 3

Apakah akan ada season 3 dari The Glory? Season 2 dari drakor balas dendam terkenal ini sudah ditayangkan, tapi apakah akan ada season ketiga dari kisah Moon Dong Eun tersebut?

Pertama kali hadir di platform streaming pada bulan Desember tahun lalu, The Glory meraih rating 100% di Rotten Tomatoes, dengan para penggemar yang sangat menantikan penayangan perdana season 2.

Drama Korea ini ditulis oleh Kim Eun Sook, disutradarai oleh An Gil Ho, dan dibintangi oleh Song Hye Kyo, Lee Do Hyun, Lim Ji Yeon, Yeom Hye Ran, Park Sung Hoon, dan Jung Sung Ill.

Baca Juga: Berkisah Cinta Beda Alam, Berikut Kumpulan Drama Korea Fantasi Bergenre Romance

Dengan tayangnya season 2 di Netflix, para penonton mungkin bertanya-tanya tentang apakah The Glory akan merilis untuk tayangan season 3?

The Glory season 3 pada dasarnya belum diumumkan oleh Netflix, jadi sepertinya drama Korea ini telah berakhir dengan season 2.

Alur cerita The Glory mengisahkan Moon Dong Eun (Song Hye Kyo), seorang wanita muda yang mengalami perundungan yang menghebohkan di sekolah menengah. Kini setelah dewasa, ia mengatur balas dendamnya yang rumit dan brutal terhadap para pelaku.

Bahkan, sutradara The Glory mengungkapkan dalam siaran pers-nya bahwa di season 2 akan diperlihatkan proses balas dendam dan emosi yang akan dirasakan oleh para penggemar yang menonton. 

Baca Juga: Cek Cara Lengkap Ajukan Program KUR BRI Khusus untuk Pengusaha Muda

"The Glory menyampaikan nilai-nilai yang sangat universal. Proses balas dendam dan emosi yang menyertainya dapat dirasakan oleh semua orang di negara mana pun," kata sang sutradara. 

Di sisi lain, Kim Eun Sook juga mengatakan bahwa cerita The Glory ingin dikenang dan membekas di hati para penggemar. 

"Karakter-karakter ini akan membuat Anda mempertanyakan apakah makhluk yang lebih tinggi benar-benar ada. Akan menarik untuk mencari tahu siapa yang pertama kali dihukum, dan kapan hal itu akan terjadi. Saya percaya bahwa kebaikan akan mengalahkan kejahatan, dan apa yang datang akan pergi. Saya ingin The Glory dikenang sebagai tarian pedang yang suram," katanya.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Dexerto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah