Ending dari Ant-Man and the Wasp: Quantumania Ternyata Punya Versi Lain, Benarkah Ada Reshoot?

- 24 Februari 2023, 16:12 WIB
Ending dari Ant-Man and the Wasp Quantumania Ternyata Punya Versi Lain.
Ending dari Ant-Man and the Wasp Quantumania Ternyata Punya Versi Lain. /Instagram @antmanofficial

PR TASIKMALAYA – Sebagai informasi, artikel ini ada kaitan dengan spoiler Ant-Man and the Wasp: Quantumania. pastikan Anda menonton lebih dahulu sebelum membaca artikel ini sampai selesai.

Sejak penayangan pada 17 Februari lalu, Ant-Man and the Wasp Quantumania mendapatkan tanggapan beragam dari para kritikus maupun fans yang sudah menyaksikan ini.

Namun ada hal yang berbeda dari Ant-Man and the Wasp Quantumania saat penayangan, yaitu film ini punya ending berbeda.

Simak penjelasan bagaimana ending Ant-Man and the Wasp Quantumania berbeda  dari proses syuting dan saat penayangan. Dirangkum PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari The Direct.

Baca Juga: Tahu Disulap Jadi Jajanan Enak, Ide Jualan Murah Dijamin Untung Banyak

Ending Ant-Man and the Wasp Quantumania

Pertama, Kang the Conqueror dan Scott Lang bertarung secara brutal sebelum Hope datang menolong. Kang pada akhirnya kalah dengan Scott meledakan ke alat milik Kang.

Pada penayangan terlihat Scott kembali ke San Fransisco dan kumpul bersama dengan keluarga untuk berpesta.

Namun ada versi lain sebelum reshoot yang di mana setelah Kang kalah, justru Scott Lang dan Hope van Dyne terjebak di alam kuantum.

Baca Juga: Jinny’s Kitchen Tayang Jam Berapa di tvN dan Prime Video? Ternyata Beda Jam Tayang, Cek Juga Link Nontonnya

Kedua adalah Hank, Janet, dan Cassie bisa kembali ke San Fransisco seperti di film. Serta Scott dan Hope yang ikut menyusul serta bertemu mereka.

Versi sebelum reshoot yaitu saat Scott dan Hope terjebak di Alam Kuantum, Hank dan keluarga akan menjamin untuk menemukan mereka suatu saat.

Ketiga yaitu saat Cassie menjalankan berbagai program komputer untuk bisa menemukan Scott dan Hope yang terjebak di alam kuantum. Ada momen tidak biasa yang dialami oleh dirinya. Serta membuat seluruh adegan scene menjadi hitam.

Tentu ada satu alasan mengapa perubahan atau reshoot yang dilakukan oleh pihak Marvel soal ending film ketiga Ant-Man.

Baca Juga: Segera Debut sebagai Anggota BABYMONSTER, Chiquita Diharapkan Bisa Setenar Lisa BLACKPINK?

Menurut Marvel, reshoot ini dilakukan agar tidak mengulang apa yang terjadi di post film kedua Ant-Man yang di mana memberi kemenangan di film atau series selanjutnya.

Meskipun bisa saja What If..? Season 2 akan bisa memberikan gambaran yang berbeda mengenai hal ini.

Film Ant-Man and The Wasp: Quantumania itu sendiri hingga saat ini masih tayang di bioskop.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: The Direct


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah