Dari Romance hingga Thriller! Ini 6 Drama Korea yang Dibintangi Park Hyung Sik

- 27 Januari 2023, 09:07 WIB
Simak berikut ini adalah daftar enam drama Korea yang dibintangi oleh Park Hyung Sik, dari mulai drama romance hingga thriller.
Simak berikut ini adalah daftar enam drama Korea yang dibintangi oleh Park Hyung Sik, dari mulai drama romance hingga thriller. /JTBC/

PR TASIKMALAYA - Siapa yang tak kenal dengan Park Hyung Sik? Aktor populer Korea Selatan yang dikenal tampan dan sangat menarik dengan wajahnya yang imut. 

Dengan visual yang luar biasa, tentu dengan kemampuan akting yang juga tak kalah hebatnya, Park Hyung Sik kerap ditawari menjadi pemeran utama sebuah drama. Hebatnya, drama yang dibintanginya selalu sukses. 

Salah satu drama yang paling hits yang dibintanginya yakni adalah Strong Women Do Bong Soon, di mana ia beradu akting dengan Park Bo Young. Dari drama ini, bakat akting dari Park Hyung Sik terlihat sangat hpejlas. 

Bukan hanya drama tersebut, masih banyak drama yang dibintangi Park Hyung Sik yang tak kalah seru dan menarik. Untuk mengetahuinya, kalian hanya perlu simak daftar di bawah ini: 

Baca Juga: Tes Kepribadian: Seberapa Kuat Hubungan Asmara Anda? Pilih Cara Berpegangan Tangan pada Gambar

1. Strong Woman Do Bong Soon

Drama ini menjadi favorit para pecinta romance comedy, pasalnya drama yang dibintangi Park Hyung Sik dan Park Bo Young ini menyajikan berbagai komedi yang membuat para penonton terhibur.

Tak hanya itu, untus romantis dalam drama ini begitu kental, didukung dengan chemistry yang baik antara Park Hyung Sik dan Park Bo Young yang membuat penonton senyum-senyum sendiri melihat adegan romantis keduanya.

Drama ini mengisahkan tentang CEO kaya tayang yang konyol dan sombong yang kemudian jatuh cinta dengan wanita superkuat bernama Do Bong Soon. Tanpa mereka sadari, keduanya punya ikatan masa lalu yang erat saat masih kecil. 

Baca Juga: Syarat Bikin SIM C1 dan C2, Penuhi Hal-hal Ini Segera!

2. Hwarang 

Drama ini juga menjadi drama hits, karena dibintangi oleh banyak aktor bertalenta, hingga idol populer. Meski bukan menjadi tokoh utama, namun peran Park Hyung Sik di drama ini begitu berarti. 

Selain Park Hyung Sik, drama ini dibintangi juga oleh Park Seo Joon, V BTS, Do Ji Han, Minho SHINEE, hingga Go Ara. Di mana semua aktor tersebut adalah sosok populer di industri Korea Selatan.

Drama ini berkisah tentang  sekelompok pemuda elit dari keluarga berpangkat tinggi yang fasih dalam filsafat, agama, dan seni dan juga ahli seni bela diri.

Baca Juga: Tes IQ: Buktikan Teliti Kalau Bisa Lihat Perbedaan di Meja Makan Berikut

3. Happiness 

Sedikit berbeda, kini Park Hyung Sik bermain dalam drama bergenre. berkisah tentang virus zombi yang menular yang merebak di Korea Selatan.

Menceritakan detektif Jung Yi Hyun (Park Hyung Sik) dan Petugas Unit Khusus Yoon Sae Bom (Han Hyo Joo), yang merupakan salah satu dari banyak penghuni kompleks.

Mereka berjuang untuk menertibkan bangunan sebagai kekacauan yang terjafi karena zombi sudah mulai menyerang. Mereka berjuang untuk bertahan hidup. 

Baca Juga: Tes IQ: Buktikan Teliti Kalau Bisa Lihat Perbedaan di Meja Makan Berikut

4. Soundtrack #1

Merupakan drama yang cukup singkat, Soundtrack #1 ini mengisahkan tentang pasangan sahabt yang terjebak dalam friendzone. 

Eun Soo (Han So Hee) dan fotografer Han Sun Woo (Park Hyung Sik) berteman selama hampir dua dekade, hingga salah satunya merasakan perasaan cinta. Namun karena bersahabat, ia tak bisa mengungkapkannya.

 

Hingga keduanya hatus tinggal bersama karena satu keadaan dan membuat keduanya terus dekat karena berada di tempat yang sama dan bertemu setiap hari. 

Baca Juga: Tes IQ: Jangan Ngaku Jenius Kalau Belum Lihat Perbedaan dari Bocah yang Berkelahi

5. Suits

Pengacara Go Yeon Woo (Park Hyung Sik) dan Choi Kang Seok (Jang Dong Gun) sangat yakin bahwa hidup dan pilihan seseorang adalah milik mereka sendiri.

Drama ini merupakan adaptasi dari serial Amerika populer dengan nama yang sama, dengan mengisahkan kehidupan dua pengacara Yeon Woo dan Kang Seok.

Yeon Woo, seorang pengacara yang sangat cerdas yang memiliki masa kecil yang sulit, adalah seorang yatim piatu yang dibesarkan oleh neneknya. Sementara Kang Seok, adalah seorang pengacara senior yang merupakan salah satu yang terbaik dalam bisnis ini, terbebani oleh beban pribadi dan emosionalnya.

Baca Juga: Lima Makanan yang Sehat yang Bisa Disimpan Dikulkas hingga Ampuh untuk Turunkan Berat Badan

6. High Society

Mengisahkan tentang seorang chaebol tampan bernama Yoo Chang Soo (Park Hyung Sik) yang diatur untuk menikah dengan pewaris kaya Jang Yoon Na (Uee).

Masalahnya, keduanya tidak tertarik satu sama lain dan menolak pernikahan tersebut. Yoon Na tidak menyukai keluarganya yang kaya dan menyembunyikan identitasnya dengan bekerja di supermarket.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x