BTS Terima Perlakuan Kasar dari Pejabat saat Hadiri World Expo 2030 Busan

- 20 Juli 2022, 18:16 WIB
Penggemar memberikan komentar usai BTS terima perlakuan kasar dari seorang pejabat saat menghadiri World Expo 2030 Busan.*
Penggemar memberikan komentar usai BTS terima perlakuan kasar dari seorang pejabat saat menghadiri World Expo 2030 Busan.* /Facebook bangtan.official

PR TASIKMALAYA - BTS telah menghadiri acara resmi pengukuhan duta kehormatan World Expo 2030 Busan.

Acara pengukuhan duta World Expo 2030 Busan telah dilaksanakan di Gedung HYBE pada Selasa, 19 Juli 2022 kemarin.

Dalam acara tersebut, BTS telah ditunjuk sebagai duta kehormatan untuk acara World Expo 2030 Busan mendatang.

Sebagai duta kehormatan terpilih World Expo 2030 Busan, BTS akan mempromosikan budaya Korea saat acara nanti.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pertama Lihat Gambar Apa? Ketahui Anda Orang yang Terstruktur atau Tidak

Namun, BTS justru mendapatkan perlakuan kasar dari para pejabat selama acara pengukuhan berlangsung.

Akibatnya, sebagian besar para penggemar mulai mengkritik perlakuan kasar para pejabat terhadap idolanya.

Secara kronologis, seluruh anggota BTS akan menerima plakat resmi yang diberikan oleh para pejabat.

Naas, ada pejabat yang segera mengangkat tangan salah satu idola K-Pop itu tanpa aba-aba saat berpose untuk berfoto bersama sehingga menyebabkan tangannya terpelintir.

Baca Juga: Tes IQ: Sangat Sulit! Anda yang Cerdas Pasti Gagal jika Tidak Teliti, Temukan Perbedaan dari 2 Gambar ini

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman K-Pop Starz pada 19 Juli 2022, terlihat foto yang dibagikan pasca penerimaan plakat.

Berdasarkan foto tersebut, terlihat para anggota boyband K-Pop itu yang merasa tidak nyaman usai tangannya dipelintir.

Salah satu di antaranya, V merasa terkejut saat menyaksikan pejabat itu mengangkat tangannya dengan tiba-tiba.

Peristiwa naas tersebut telah ditayangkan di forum komunitas daring TheQoo hingga mencapai 106.700 views.

Baca Juga: Apa Itu Thunderbolts? Proyek Film Marvel yang Membawa Para Anti Hero dan Penjahat, Termasuk Baron Zemo

Dalam komentarnya, terdapat banyak pihak yang mengkritik pejabat dan politisi atas perlakuan yang tidak menyenangkan terhadap mereka.

Ada pihak yang menilai pejabat tersebut tidak meminta ijin kepada sang idola K-Pop terlebih dahulu sebelum mengangkat tangannya.

Bahkan, ada pula pihak yang mengkritik sistem pemerintahan Presiden Yoon Seok Yeol terkait peristiwa naas tersebut.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: K-Popstarz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah