5 Video Klip K-Pop yang Terinspirasi dari Karya Seni, Ada Blood Sweat and Tears

- 15 April 2022, 05:35 WIB
Berikut lima video klip K-Pop yang ternyata terinspirasi dari sebuah karya seni, salah satunya milik BTS, Blood Sweat and Tears.*
Berikut lima video klip K-Pop yang ternyata terinspirasi dari sebuah karya seni, salah satunya milik BTS, Blood Sweat and Tears.* /BigHit Entertainment

PR TASIKMALAYA - Sebagian video klip K-Pop yang ditayangkan terinspirasi dari karya seni populer.

Beragam karya seni populer sering dijadikan referensi untuk pembuatan video klip K-Pop.

Tidak sedikit para penikmat musik yang merasa kagum akan keindahan tayangan video klip K-Pop yang bersumber dari karya seni.

Bagi sebagian para penikmat musik, tayangan video klip K-Pop yang terinspirasi dari karya seni memiliki nilai estetika yang tinggi.

Baca Juga: Mengandung Spoiler, Episode 3 Moon Knight Menyinggung Lokasi Falcon and The Winter Soldier

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman KBIZoom pada 22 Maret 2022, berikut lima video klip K-Pop yang terinspirasi dari karya seni.

1. Blood Sweat and Tears (BTS)

Blood Sweat and Tears merupakan salah satu lagu K-Pop yang dipopulerkan oleh BTS.

Video klip lagu ini terinspirasi dari novel ‘Demian’ karya Hermann Hesse yang membuat para penikmat musik merasa penasaran.

Baca Juga: Tes Fokus: Bisakah Kamu Menemukan Buku di Antara Benda-benda Elektronik Ini Kurang dari 20 Detik?

2. Feel My Rhythm (Red Velvet)

Feel My Rhythm merupakan salah satu lagu K-Pop yang dipopulerkan oleh Red Velvet.

Video klip lagu ini terinspirasi dari lukisan ‘Garden of Earthly Delights’ karya Hieronymus.

Selain itu, video klip ini juga menggunakan sejumlah lukisan lain seperti Woman with a Parasol, Madame Monet and Her Son dan Wheatstacks (End of Summer) karya Claude Monet, Ophelia karya John Everett Millials, serta The Swing karya Jean-Honore Fragonard.

Baca Juga: Tes IQ: Pria Mana yang Berselingkuh? Ungkap Kecerdasan Logika Milik Anda

3. Heart Attack (Chuu/LOONA)

Heart Attack merupakan salah satu lagu K-Pop yang dipopulerkan oleh Chuu dan LOONA.

Video klip lagu ini terinspirasi dari dongeng legendaris ‘The Little Match Girl’ karya Hans Christian Andersen.

4. My House (2PM)

Baca Juga: Sinopsis The Lord of the Rings: The Fellowship of The Ring, Perjalanan Menghancurkan Cincin Penguasa Kegelapan

My House merupakan salah satu lagu K-Pop yang dipopulerkan oleh 2PM dan video klip lagu ini terinspirasi dari sejumlah dongeng klasik.

Berbagai dongeng yang ditampilkan pada video klip lagu ini seperti Cinderella, Snow White, Beauty and The Beast, Romeo dan Juliet, Little Red Riding Hood, serta Alice in Wonderland.

5. The Red Shoes (IU)

The Red Shoes merupakan salah satu lagu K-Pop yang dipopulerkan oleh IU dari album ‘Modern Times’.

Baca Juga: Tes IQ: Pisahkan Air dan Susu dalam Wadah yang Sama, Anda Sangat Jenius Jika dapat Melakukannya

Video klip lagu ini terinpirasi oleh dongeng yang berjudul sama yang ditulis oleh penulis ternama dari Denmark, Hans Christian Andersen.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah