Simak! Daftar Youtuber dengan Bayaran Tinggi di Dunia Tahun 2022, Ada Mr.Beast dan Markiplier

- 28 Februari 2022, 13:26 WIB
Berikut adalah daftar youtuber yang memiliki bayaran tertinggi di dunia pada tahun 2022.
Berikut adalah daftar youtuber yang memiliki bayaran tertinggi di dunia pada tahun 2022. /Pixabay/Mizter_X94

PR TASIKMALAYA - Sejak dimulai tahun 2005, Youtube memiliki peran penting dalam perkembangan budaya serta cara berbagi video.

Banyak orang memilih Youtube sebagai karir mereka akhir-akhir ini.

Youtube bisa menjadi karir yang hebat jika mampu membangun audiens dan basis pelanggan yang cukup kuat.

Di tahun 2022, sejumlah Youtuber memiliki bayaran tertinggi di dunia.

Baca Juga: Mantan Miss Grand Ukraina Ikut Bertempur Lawan Rusia, Angkat Senjata Demi Bela Negara!

Penghasilan Youtuber sendiri didasarkan dari berbagai informasi di internet.

Menurut pihak Youtube, konten kreator tidak diizinkan untuk mengungkapkan penghasilan.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Otakukart berikut daftar Youtuber berpenghasilan tertinggi di tahun 2022:

Mr.Beast

Baca Juga: Ratu Elizabeth II Disebut Tak Suka Hidup Mewah Kate Middleton saat Berkencan dengan Pangeran William

Akan sangat sulit untuk tidak memasukan Mr.Beast kedalam daftar Youtuber dengan penghasilan tinggi.

Mr.Beast menjadi bintang youtuber yang naik daun dan menjadi salah satu youtuber terkaya di dunia.

Selain saluran utamanya yang mendekati 100 juta subscriber atau pelanggan, Mr Beast diperkirakan penyalip jumlah subscriber Pewdiepie.

Mr.Beast yang memiliki nama asli Jimmy Donaldson memiliki perkiraan penghasilan mendekati 60 juta dollar Amerika pada 2021 dan akan lebih tinggi di tahun 2022.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Anda Akan Menerangi Jalan di Depan Anda dengan Memilih Lentera Ini

Jake Paul

Youtuber Jake Paul selalu memiliki hal yang kontroversi yang menyangkut namanya.

Meskipun banyak kontroversi Jake Paul memiliki penghasilan Youtube hampir 50 juta dollar Amerika.

Meskipun sempat ditangguhkan oleh Youtube, Jake dan saudaranya Loga Paul kembali ke Youtube dengan jumlah yang sangat besar.

Baca Juga: 7 Bangsawan yang Berhasil Bangun Karier Sendiri, Pangeran Harry Salah satunya

Konten utama Youtube Jake Paul berisi mengenai profesi tinju dan vlognya.

Selain sebagai youtuber, ia juga merupakan tokoh media sosial populer yang pertama kali menjadi terkenal melalui platform Vine.

Markiplier

Laporan menunjukkan Youtuber Markiplier memiliki kekayaan bersih mendekati 38 Juta dollar Amerika.

Baca Juga: Pangeran George Disebut 'Sangat Mirip' Putri Diana, Penggemar Soroti Pertumbuhannya

Youtuber bernama asli Mark Edward Fischbach memiliki koleksi barang dagangan besar yang mencakup T-shirt, hoodies, dan barang-barang lainnya.

Konten yang dikenal dari Youtuber Markiplier adalah seri Unus Annus-nya.

Mark Edward Fischbach semakin terkenal dengan mengunggah video gamenya.

Ryan Kaji

Baca Juga: Bank sentral Rusia Berjuang Menahan Dampak Sanksi Keras Barat Terkait Konflik dengan Ukraina

Ryan Kajimasuk sebagai YouTuber dengan bayaran tertinggi di dunia pada tahun 2022 dan memiliki Kekayaan Bersih sekitar 30 juta.

Ryan's world adalah saluran YouTube anak-anak yang memiliki lebih dari 30 juta subscriber dan telah mengumpulkan lebih dari 45 miliar tampilan.

Salurannya adalah untuk anak-anak usia 2-6 yang menampilkan, di mana dia membuat video dengan ibu, ayah, dan saudara kembarnya.

Unspeakable

Baca Juga: Harry Potter and The Prisoner of Azkaban: Karakter Scabbers Dinilai Begitu Berkesan, Kenapa?

Saluran Youtube Unspeakable telah menghasilkan kekayaan bersih $ 28,5 juta.

Memiliki nama asli Nathan Johnson Graham, lahir pada tahun 1997.

Di salurannya, ia membuat video vlogging dan konten video game.

Saluran utamanya adalah UnspeakableGaming, yang dimulai pada tahun 2012, di mana sebagian besar kontennya difokuskan pada Minecraft.

Baca Juga: Kate Middleton Disebut Pemalu, Benci Dikritik soal Busana, hingga Dibandingkan dengan Putri Diana

Dirinya telah membuat tujuh channel Youtube diantaranya UnspeakableGaming, Unspeakable, Unspeakableplays, dan ASWDFZXCVBHGTYYN.

Selain itu ada channel Unspeakable Toys, Chasecraft dan channel ketujuhnya yang dibuat tahun 2020 bernama Unspeakable 2.0.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Otakukart


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah