Usai Insiden Alec Baldwin, Dwayne Johson Akui Tak Akan Gunakan Senjata Sungguhan Saat Syuting Film

- 5 November 2021, 11:45 WIB
Dwayne Johnson mengakui bahwa dirinya tidak ingin menngunakan sennajata nyata saat tengah syuting, mengingat kejadian Alec Baldwin.
Dwayne Johnson mengakui bahwa dirinya tidak ingin menngunakan sennajata nyata saat tengah syuting, mengingat kejadian Alec Baldwin. //Instagram/@therock

PR TASIKMALAYA - Bintang Hollywood Dwayne Johnson berjanji tidak akan lagi menggunakan senjata sungguhan ketika syuting film yang diperankan dirinya.

Akibat insiden Alec Baldwin, Dwayne Johnson mengaku trauma ketika seorang sinematografer tewas karena penembakan yang dilakukan Alec Baldwin secara tidak sengaja.

Dwayne Johnson mengaku patah hati setelah mengetahui kematian Halyna Hutchins di film garapan Alec Baldwin yang berjudul 'Rust'.

Baca Juga: Bongkar Kebiasaan Mendiang Vanessa Angel Saat Masih Hidup, Naura Hakim: Kita Main ...

"Kami kehilangan nyawa," kata aktor populer berusia 49 tahun itu Rabu malam di pemutaran perdana serial Netflix barunya, film komedi "Red Notice," menurut majalah Variety seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari NDTV.

Dengan tegas, Dwayne Johnson menyebut dirinya tak akan gunakan senjata saat syuting film. 

"Saya tidak dapat berbicara untuk orang lain, tetapi saya dapat memberi tahu Anda," ungkapnya.

Baca Juga: 5 Tanda Wanita Tertarik pada Anda Menurut Bahasa Tubuh, Salah Satunya Sering Menyentuh

"Tanpa kejelasan di sini, bahwa film apa pun yang telah kami buat bersama Seven Bucks Productions film apa pun, acara televisi apa pun, atau apa pun yang kami lakukan atau hasilkan kami tidak akan menggunakan senjata sungguhan sama sekali," tambah Dwayne Johnson.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: NDTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah