Sempat Hampir Bunuh Diri, Daniel Craig Pilih Lepaskan Perannya Sebagai James Bond

- 17 September 2021, 11:45 WIB
Terungkap, ternyata Daniel Craig hampir bunuh diri usai rampungkan Spectre dan membuatnya lepas peran James Bond.
Terungkap, ternyata Daniel Craig hampir bunuh diri usai rampungkan Spectre dan membuatnya lepas peran James Bond. /Instagram.com/Daniel craig/Instagram.com/Daniel Craig

Tidak ingin membuat penggemarnya khawatir, Daniel Craig kemudian mengklarifikasi perkataannya tersebut dengan mengatakan bahwa ia baru saja menyelesaikan syuting Spectre.

Dengan kaki yang patah tetapi masih tetap memaksakan diri untuk melakukan syuting karena tidak ingin menghambat pergerakan tim produksi.

Baca Juga: Hate Speech yang Didapat Istri Ernest Prakasa dari Netizen Seolah Tak Seberapa, Putri Anne: Setiap Hari

Usai mengklarifikasi pernyataannya, suami dari aktris Rachel Weisz tersebut kemudian ditanyai soal apakah ingin kembali memerankan karakter James Bond di film selanjutnya.

Menjawab pertanyaan ini, Daniel Craig malah mengibaratkan dirinya sebagai seorang pelari marathon.

Jika seorang pelari baru saja akan memasuki garis akhir dan tiba-tiba saja ditanyai soal apakah dirinya akan mengikuti ajang marathon berikutnya, bagaimanakah perasaannya?

Baca Juga: Bongkar Konsep Prewedding Pernikahan dengan Teuku Ryan, Ria Ricis: SMA Tuh Masa-masa Indah

Berbicara di depan dokumenter 007 ‘Being James Bond: The Daniel Craig Story’, aktor berusia 53 tahun tersebut mengakui dirinya merasa bersalah jika masih harus syuting film James Bond selanjutnya setelah Spectre.

Sebab ia merasa dirinya sudah terlalu tua.

Dan tekanan mental yang dialaminya selama syuting film James Bond membuat aktor ‘Knives Out’ tersebut jadi mempertanyakan dirinya sendiri tiap kali ada kesalahan yang dibuatnya.

Halaman:

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah