Berkas Pendaftaran Nikah Rizky Billar dan Lesti Kejora Ada Kemungkinan Ditolak KUA, Kenapa?

- 4 Agustus 2021, 10:26 WIB
Rizky Billar sudah mengajukan pembuatan surat numpang nikah, tetapi pihak KUA sebut ada kemungkinan berkas pendaftaran nikah ditolak.
Rizky Billar sudah mengajukan pembuatan surat numpang nikah, tetapi pihak KUA sebut ada kemungkinan berkas pendaftaran nikah ditolak. /Instagram.com/@lestykejora

PR TASIKMALAYA – Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora yang seharusnya dilaksanakan bulan Juli lalu, terpaksa dibatalkan.

Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora resmi dibatalkan mengingat pemerintah tiba-tiba menerapkan PPKM Darurat.

Oleh karena itu, Rizky Billar dan Lesti Kejora harus berlapang dada menerima kenyataan bahwa pernikahan mereka tidak berjalan sesuai dengan rencana.

Baca Juga: Cerai dari Ahmad Dhani, Maia Estianty Sempat Tak Ingin Memiliki Pasangan: Gua Punya Segala, Ngapain?

Namun baru-baru ini ternyata Rizky Billar telah melakukan pendaftaran pernikahannya dengan Lesti Kejora ke Kantor Urusan Agama (KUA) Kebayoran Lama.

“Jadi ada berkas masuk atas nama Muhammad Rizky, mengajukan berkas numpang nikah yang ditujukan ke KUA Kecamatan Kebayoran Lama,” beber Abung selaku Kepala KUA Pondok Aren seperti yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube HITZ INFOTAINMENT yang diunggah Selasa, 3 Agustus 2021.

Surat pengantar nikah tersebut dibuat karena Rizky Billar berencana untuk menggelar prosesi pernikahan di luar domisilinya saat ini.

Baca Juga: Maia Estianty,  Senang Menzalimi Teman hingga Akui Dirinya Pernah Melakukan Hal yang Menjijikan

Abung mengatakan, berkas permohonan tersebut diantarkan oleh perwakilan pihak Rizky Billar.

“Adapun berkas-berkas yang diserahkan kepada kita tadi adalah surat pengantar dari Kelurahan Pondok Aren sesuai dengan domisili yang bersangkutan,” kata Abung.

“Kita buatkan surat numpang nikahnya. Alhamdulillah sudah selesai tinggal didaftarkan di KUA Kebayoran lama,” sambung Abung.

Baca Juga: Gara-gara Tusuk Gigi, Rizky Billar Teriak Kesakitan, Arif Setiawan: Mbak Lesti, Rizky Nangis Ini

Adapun terkait tanggal dan tempat pernikahan, ternyata tidak dicantumkan dalam surat pengantar numpang nikah.

“Dalam numpang nikah tidak dicantumkan lokasi tempat pelaksanaan dan tanggal pernikahan,” jelas Abung.

Pasalnya dalam surat keterangan numpang nikah hanya dicantumkan nama KUA yang dituju saja.

Baca Juga: Rizky Billar Teriak Kesakitan, Arif Setiawan: Ini Kalau Nggak Diselesaikan, Masalah Besar

“Tanggal pernikahan dan tempat pelaksanaan itu kebijakannya nanti pada saat daftar di KUA Kecamatan Kebayoran lama,” tutur Abung.

Abung kemudian menjelaskan terkait berkas pendaftaran pernikahan yang wajib dipenuhi oleh calon suami istri.

“Dalam pendaftaran pernikahan itu, berkas calon mempelai wanita dan calon mempelai pria harus lengkap,” kata Abung.

Baca Juga: Rizky Billar Pamer Kado Ulang Tahun Mewah dari Lesti Kejora, Netizen: Sayang Bulu Keteknya Kelihatan Sehelai

Meski telah mendapatkan surat numpang nikah, ada kemungkinan berkas pendaftaran nikah Rizky Billar dan Lesti Kejora ditolak.

“Kalau seandainya calon mempelai pria Muhammad Rizky itu sudah lengkap, calon mempelai wanitanya belum maka tidak bisa diterima,” jelas Abung.

Oleh karena itu, Abung mengimbau agar pihak Lesti Kejora segera melengkapi berkas untuk mengajukan pendaftaran pernikahan.

Baca Juga: Lesti Kejora Tiba-tiba Suruh Warganet Bully Rizky Billar, Ada Apa?

“Maka harus ada kelengkapan dulu dari calon mempelai wanitanya yaitu saudari Lestiani yang di mana alamat yang calon mempelai wanita ini tertera dari Cibinong, Cianjur. Berarti dari mempelai wanitanya harus lengkap dulu,” pungkasnya.***

Editor: Saniatu Aini

Sumber: YouTube HITZ INFOTAINMENT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah