Renjun NCT Makin Mendunia, Windows Gabung Jadi Penggemar Garis Keras hingga NCTzen Minta Kolaborasi!

- 16 Juli 2021, 11:44 WIB
Popularitas Renjun NCT makin mendunia yang terbukti dari Windows jadi penggemar keras hingga NCTzen minta kolaborasi.
Popularitas Renjun NCT makin mendunia yang terbukti dari Windows jadi penggemar keras hingga NCTzen minta kolaborasi. /Instagram/@nct_dream

PR TASIKMALAYA – Popularitas Renjun NCT akhir-akhir ini makin mendunia saja!

Hal ini terlihat dari perusahaan software raksasa Microsoft Windows yang otomatis jadi penggemar garis keras Renjun NCT usai melihat hasil pemotretan ‘Hello Future’ NCT Dream.

Dalam pemotretan tersebut, ketujuh member NCT Dream sedang berpose di bukit berlatarkan langit biru cerah.

Baca Juga: Garis Tangan Ungkap Karakter Jodoh dan Kehidupan Pernikahan, Salah Satunya Menikah dengan yang Lebih Dewasa

Melihat hasil pemotretan ‘Hello Future’ NCT Dream yang sangat cantik, kelompok penggemarnya yaitu NCTzen pun tidak bisa menahan diri untuk tidak berkomentar.

Kebanyakan NCTzen mengaitkan hasil pemotretan NCT Dream tersebut dengan gambar latar setelan pabrik dari seri Windows XP.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Koreaboo, ada salah satu NCTzen dengan nama pengguna @DI0RW00 yang mengunggah foto profil Renjun NCT Dream untuk Hello Future lewat Twitter.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Hewan yang Pertama Kali Kamu Lihat Dapat Ungkap Sisi Tersembunyimu

“Terlihat seperti background setelan pabrik Windows,” tulis @DI0RW00 sebagai caption dari foto Renjun NCT yang diunggahnya di Twitter.

Lucunya, unggahan tersebut dibalas langsung oleh akun Twitter resmi Windows.

Windows membalas @DI0RW00 dengan memberikan gambar gif karakter berwarna putih dengan kedua mata berhati-hati yang berdetak kencang.

Cuitan NCTzen dan Windows.
Cuitan NCTzen dan Windows. /Tangkap layar Twitter.com

Baca Juga: Sosok Doni Salmanan, Pengendara Motor yang Viral Bagi-bagi Uang di Kota Bandung

Gambar gif ini kemudian lagi-lagi dibalas oleh @DI0RW00.

“Ya Tuhan, hai Windows! Pernah terpikir untuk menjadikan Renjun sebagai gambar latar,” balas @DI0RW00.

“Ooo, tapi ketampanannya yang terlalu menonjol akan mengalihkan dunia! (gambar emo sedih dan orang menangis)” balas akun Twitter resmi Windows.

Cuitan NCTzen dan Windows.
Cuitan NCTzen dan Windows. /Tangkap layar Twitter.com

Baca Juga: Diledek Gegara Hubungan Percintaannya Tak Mulus, Billy Syahputra: Saya Sih Berusaha Kuat Aja

Setelah sebulan berlalu, akun Twitter @DI0RW00 lagi-lagi menanyai Windows soal kenapa mereka masih belum menjadikan gambar Renjun NCT sebagai latar setelan pabrik dari salah satu produk Microsoft.

Tak berapa lama kemudian, akun Twitter Windows pun membalas bahwa Renjun NCT sudah dijadikan background dari komputer di kantor mereka.

Bukan kali pertama Microsoft Windows menunjukkan kecintaan mereka terhadap Renjun NCT.

Baca Juga: Puji Foto Lesti Kejora dan Laudya Cynthia Bella, Fitri Carlina: Masya Allah Bidadari

Di bulan September tahun lalu ketika NCT 2020 sedang melakukan siaran langsung, ada salah satu NCTzen yang membuat cuitan bernada marah terhadap Windows gegara komputernya ngadat.

“Aku sangat terganggu, aku benci Windows,” cuit @d0nctzen.

Kemudian cuitan ini langsung mendapatkan balasan dari Twitter resmi Windows.

Baca Juga: Kantor Ashanty Ramai Dikerumuni Makhluk Gaib, Anak Indigo ke Azriel Hermansyah: Mereka Cuma Bilang...

“Setidaknya kita masih bisa mengagumi ketampanan Renjun. (emo tersenyum miris) bercanda, apa kamu bisa mengatasinya? Kami di sini untuk membantu!” cuit balik Windows.

NCTzen yang menyadari betapa bucinnya Windows terhadap Renjun NCT memunculkan harapan adanya kolaborasi di antara member NCT Dream tersebut dengan Microsoft di masa depan.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah