Ambulan Covid-19 Bawa Mayat 3 Kali Sehari Depan Rumahnya, Denny Darko ke dr.Lois: Ada yang Otaknya Separo

- 13 Juli 2021, 11:10 WIB
Denny Darko prihatin dengan fenomena ambulan yang lewat depan rumahnya satu hari 3 kali karena Covid-19 sehingga geram pada dr.Lois.
Denny Darko prihatin dengan fenomena ambulan yang lewat depan rumahnya satu hari 3 kali karena Covid-19 sehingga geram pada dr.Lois. //tangkapan layar Denny Darko dan Instagram @dr.Lois

PR TASIKMALAYA - Kemunculan dr.Lois di tengah-tengah carut marut soal Covid-19 memantik rasa geram semua pihak, termasuk Denny Darko.

Sang magician sekaligus ahli tarot Denny Darko, menyebut bahwa dr.Lois menimbulkan pembangkangan aturan Covid-19.

Pasalnya, dengan teori yang diangkat dr.Lois, kata Denny Darko, akan banyak orang tidak percaya adanya Covid-19.

Baca Juga: Kesal Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny Menggiring Opini untuk Membencinya, Ayu Aulia: Gondok

Padahal fenomena mengerikan kerap terjadi di masyarakat, salah satunya kematian akibat Covid-19.

Denny Darko bersaksi bahwa dirinya pernah merasakan orang terdekat meninggal gara-gara Covid-19.

Tidak hanya itu, Denny Darko juga menyebut orang yang tak percaya Covid-19 tidak merasakan seperti yang dialaminya.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans 7, ANTV, dan GTV Selasa, 13 Juli 2021: Ada Film Berbagi Suami

"Saya yakin kalian semua belum pernah merasakan, orang tua kalian, tetangga kalian mati karena Covid-19," beber Denny Darko, sebagaimana dilihat PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube-nya yang diunggah pada, 13 Juli 2021.

Tidak hanya itu, Denny Darko juga menyentil netizen yang tidak percaya Covid-19 dengan adanya ambulan yang lewat nyaris tiga kali dalam sehari.

"Kalian juga belum pernah merasa ada ambulan Covid-19 bawa mayat sampe 3 kali sehari ke depan pintu rumah kalian," tanya Denny Darko dengan muka sedikit geram.

Baca Juga: Marah Karena Instagram Anaknya Dihujat, Tamara Bleszynski Semprot Netizen: Tidak Paham..

Oleh karena itu, Denny Darko meminta agar dr.Lois tidak usah muncul ke publik membawa berita bohong soal Covid-19.

"Saya nggak mau berkata kasar, tapi pake foto profil pribadi dong (dr.Lois), kayak saya kan ketahuan siapa yang ngomong," beber Denny Darko.

"Jangan asal ngomong, kalau gitu semua orang bisa, tulis aja makalah kalau begitu," lanjut Denny Darko.

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI, Indosiar, dan SCTV Selasa, 13 Juli 2021: Ikatan Cinta Tayang Pukul 20.00 WIB di RCTI

Tidak sepenuhnya menyalahkan, kata Denny Darko, dirinya juga sempat tidak percaya pada Covid-19.

Namun, Denny Darko memilih untuk diam saja tak berkomentar.

Pasalnya, banyak orang di Indonesianya yang menelan mentah-mentah informasi Covid-19 karena otaknya separo.

"Padahal saya juga ada yang setuju kok dengan dia, soal komplikasi obat atau keracunan obat," jelas Denny Darko.

Baca Juga: Akui Berdamai dengan Alfath Fathier dan Nadia Christina, Ratu Rizky Nabila: Saya Memaafkan

"Tapi tolong jangan disampaikan di depan umum, sudah tau orang Indonesia ada yang otaknya separo, ngasih tahu tetangganya suruh pakai masker gimana," lanjut Denny Darko mengingatkan dr.Lois.

Lebih lanjut, Denny Darko menyoroti perasaan dr.Lois yang tega pada sesama nakes yang tengah berjuang.

"Saya sangat memperihatinkan kalau liat dia begitu, dia juga nggak ada prihatin sama rekan sesama tenaga kesehatan, asal ngobrol begitu maksudnya apa," beber Denny Darko kesal.

Baca Juga: Akui Berdamai dengan Alfath Fathier dan Nadia Christina, Ratu Rizky Nabila: Saya Memaafkan

"Saya nggak habis pikir ada seorang dokter yang berpendapat seperti itu," jelas Denny Darko.

"Kalau begini nanti memancing pembangkangan, takutnya orang-orang nggak mau pakai masker," pungkas Denny Darko.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: YouTube Denny Darko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah