Joko Anwar Sanjung Habis-habisan 'Ali & Ratu Ratu Queens': Salah Satu Film Terbaik Indonesia

- 17 Juni 2021, 19:45 WIB
Joko Anwar mengacungi jempol untuk film Ali & Ratu Ratu Queens yang diakuinya berhasil membuatnya menangis.*
Joko Anwar mengacungi jempol untuk film Ali & Ratu Ratu Queens yang diakuinya berhasil membuatnya menangis.* /Instagram.com/@jokoanwar

PR TASIKMALAYA - Sutradara Joko Anwar menyanjung film "Ali & Ratu Ratu Queens" yang dibintangi aktor Iqbaal Ramadhan.

Joko Anwar bahkan mengaku sangat tersentuh hingga menangis saat menonton film garapan Lucky Kuswandi itu.

Hal ini sebagaimana yang diungkapkan Joko Anwar yang juga sutradara "Pengabdi Setan" tersebut dalam postingan Instagramnya pada Kamis sore, 17 Juni 2021.

Baca Juga: Rizki DA Bantah Wajahnya Mirip dengan Putra Nadya Mustika hingga Ngotot Minta Tes DNA: Kata Siapa?

"Saya menangis, saya tertawa. Hati saya penuh dengan perasaan. So heartfelt," tulisnya, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari @jokoanwar.

Menurutnya, film "Ali & Ratu-Ratu Queens" adalah salah satu film Indonesia terbaik yang pernah disaksikannya.

"Disutradarai dengan pasti dan brilian oleh @luckykuswandi, ditulis dengan cerdas dan indah oleh @ginasnoer," kata Joko Anwar.

Baca Juga: Dihujat Warganet Gegara Foto dengan Pakaian Renang, Tamara Bleszynski Geram hingga Ancam Bawa ke Jalur Hukum

Ia pun menilai film ini dibawakan dengan penuh komitmen dan sungguh-sungguh oleh para pemain yang memiliki talenta luar biasa.

"Film ini hanya mungkin terjadi karena para produser yang percaya pada kebebasan kreatif," tambahnya.

Tidak hanya itu, sebagai orang Indonesia, ia pun merasa sangat bangga terhadap film ini.

Baca Juga: Temukan Barang Bukti Total 30 Gram Ganja, Polisi Bongkar Alasan Anji Gunakan Ganja

"Saya bangga, BANGGA sekali menontonnya sebagai orang Indonesia, dan bagian dari sinema Indonesia," sanjungnya.

Joko Anwar menutup pesan itu dengan ucapan terimakasih kepada para kru film "Ali & Ratu-Ratu Queens" atas karya mereka.

"Terima kasih tim "Ali & Ratu-Ratu Queens". Benchmark film Indonesia sekarang naik lagi. Oh damn, I'm still crying," tutupnya.

Baca Juga: Mamah Ella Ramal Hubungan Rumah Tangga Vicky Prasetyo, Kalina: Sebrengsek-brengseknya, Dia Peduli pada Saya

Postingan Joko Anwar.*
Postingan Joko Anwar.* Instagram.com/@jokoanwar

Terlebih lagi, di dalam fitur Instagram Story-nya, Joko Anwar menyebut film "Ali & Ratu-Ratu Queens" magical atau ajaib.

Baca Juga: Setelah Dugaan Kebocoran yang Menimpanya, Kini Tampilan Windows 11 Tersebar Secara Online

Sebelumnya, film "Ali & Ratu Ratu Queens" direncanakan tayang di bioskop Indonesia tahun 2020, namun sayang terhambat oleh pandemi Covid-19.

Film berlatar Kota New York, Amerika Serikat, itu juga dibintangi oleh sederet aktris dan aktor ternama.

Mulai dari Nirina Jubir, Happy Salma, Tika Panggabean, Asri Welas, hingga Ibnu Jamil.***

Editor: Asri Sulistyowati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah