Ceritakan Pengalamannya Divaksin Covid-19 dengan Selebriti, Netizen Ini Ungkap Sikap Nicholas Saputra

- 20 April 2021, 13:00 WIB
Nicholas Saputra saat disuntik vaksin Covid-19.*
Nicholas Saputra saat disuntik vaksin Covid-19.* /Biro Pers Sekretariat Negara

Nicholas Saputra pun beberapa kali kedapatan menegur petugas yang melarang pemilik akun @teh_l untuk maju.

"Bahkan dia pun sempat menegur petugas dan panitia yang menahan saya untuk maju ke meja 2 dengan mengatakan 'Ibu, ini sudah 2 kali disela loh'," jelas akun @teh_l.

Baca Juga: Ungkap Kekuatan dan Kelemahan Diri Terdalam dari Gambar yang Pertama Kali Dilihat, untuk Mengenal Diri Sendiri

Tentu yang dilakukan Nicholas Saputra membuat peserta yang mengantri tetap semangat menunggu gilirannya divaksin Covid-19.

"Asli, kata-katanya bikin saya semangat dan saat yang ketiga kalinya mau ditahan lagi, saya pun langsung maju ke meja 2," ceritanya.

Dengan apa yang dilakukan oleh petugas serta panitia membuat banyak peserta menahan emosinya hingga tekanan darah pun naik.

Baca Juga: Harapkan Kerukunan Umat Beragama, Dewi Tanjung Minta Polri Amankan Yahya Waloni

"Tapi karena menahan emosi dari tadi, jadilah pas ditensi tekanan darah saya melonjak naik jadi 178/90," sambungnya.

Beruntung, tekanan darah yang melonjak hanya karena ia menahan emosinya saja, dan akhirnya ia diizinkan untuk menerima vaksin Covid-19.

"Hanya ya mungkin karena nahan emosi aja kali, saya pun diminta mengatur nafas dengan tenang. Syukurlah beberapa saat kemudian sudah turun jauh 130/90, masih agak tinggi kata dokternya tapi diizinkan terima vaksin," pungkas akun @teh_l dalam cuitannya.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x