Tantang Anies Baswedan Transparan Soal Dana Covid-19 Rp 10 Triliun, dr. Tirta: Emosi, Duit Rakyat!

- 20 Januari 2021, 14:17 WIB
dr Tirta.
dr Tirta. /Instagram.com/@dr.tirta//Instagram.com/@dr.tirta

PR TASIKMALAYA – dr. Tirta memberi pertanyaan pada Anies Baswedan terkait dana Covid-19 sebesar Rp 10 Triliun di DKI Jakarta.

Ia merasa aneh kenapa Dana Covid-19 sebesar itu, DKI Jakarta masih saja menjadi daerah dengan angka tertinggi penyebaran Covid-19 di Indonesia.

Ungkapan tersebut dr. Tirta katakan melalui live di akun Instagram pribadinya, yang diunggah dalam bentuk video oleh akun @Pencerah_ yang diunggah pada 18 Januari 2021.

Baca Juga: Berperan Jadi Putri Tangguh di Drama River Where the Moon Rises, Kim So Hyun Adu Peran dengan Ji Soo

“Oh my God, 10 triliun kabeh bro. SWAB gratis dong Pak Anies.10 triliun, whoy. Jawa Barat 8 triliun, dan Covid yang naik tertinggi hari ini DKI Jakarta 764,” ujar dr. Tirta, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com. 

Selain DKI Jakarta, dr. Tirta juga menyentil penggunaan dana Covid-19 di Jawa Barat.

Mengingat Jawa Barat merupakan daerah kedua setelah DKI Jakarta, yang memiliki anggaran terbesar dalam penanganan Covid-19.

“Jawa Barat 600. Dua daerah dengan anggaran Covid terbesar, Covidnya paling besar. Wes..wes tak bongkar, semoga besok saya masih hidup,” tutur dr. Tirta.

Baca Juga: dr. Tirta Blak-Blakan Curigai Soal Dana Covid-19 di DKI dan Jabar: Semoga Besok Saya Masih Hidup

dr. Tirta menegaskan, dirinya mengatakan hal tersebut bukan menuduh, namun mempertanyakan penggunaan anggaran Rp 10 triliun tersebut, dan meminta Anies Baswedan agar transparan.

“Saya tidak menuduh, saya cuman tanya DKI ini ngapain 10 triliun, buat apa aja? Tolong transparansinya!” tegas dr. Tirta.

Lebih lanjut, dr. Tirta justru memuji kinerja Tri Rismaharini atau Mensos Risma yang menggunakan anggaran Rp 800 Miliar untuk melakukan Swab gratis di Surabaya.

“10 triliun anggaran, untuk DKI itu buat apa aja? Sementara Bu Risma 800 miliar ada di Google, anggaran penanganan Covid-19 Kota Surabaya 819 miliar itu untuk SWAB gratis. Bisa bos. Bisa,” tuturnya.

Baca Juga: Penangguhan Diperpanjang, Donald Trump Masih Dilarang Gunakan Youtube untuk Tujuh Hari ke Depan

Selain Risma, dr. Tirta juga memuji kinerja DIY Yogyakarta. Pasalnya dengan anggaran Rp 246 miliar, pertambahan Covid-19 di DIY terbilang sedikit, hanya 40.

“Wes, emosi lah. 800 miliar bisa SWAB gratis, DIY cuman 246 miliar Covidnya hari ini tambah 40. 200 miliar tok DIY, Sri Sultan Hamengkubuwono,” tuturnya.

dr. Tirta menanyakan Anies Baswedan dengan tegas untuk apa anggaran Rp 10 triliun tersebut.

Mengingat uang Rp 10 triliun tersebut merupakan uang rakyat, yang tidak boleh salah dipergunakan.

Baca Juga: Coba Beri Ruang Mbak You untuk Akui Kesalahan, Muannas: Kalau Bandel Terpaksa Buktikan di Polisi

“Jawab 10 triliun itu buat apa? Masih denda, oh my God. Mau nangis saya kalau lihat itu bro. Ini duit rakyat, saya mau nangis bro kalau baca ini,” ujar dr. Tirta.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x