Park Min Young, Na In Woo dan Lee Yi Kyung Bintangi Drama Time Slip Marry My Husband, Kapan Tayang?

25 Oktober 2023, 16:29 WIB
Park Min Young, Na In Woo, Lee Yi Kyung yang akan berperan dalam drama baru. /Kolase Instagram.com/@rachel_mypark, @10042n00 , dan @luvlk89

PR TASIKMALAYA - tvN akan kembali menayangkan drama terbaru dengan menampilkan cerita yang menarik dan seru, salah satunya adalah “Marry My Husband” yang akarnya siap tayang pada tahun depan dengan slot waktu Senin Selasa.

Tepat pada 25 Oktober, pihak tvN telah mengkonfirmasi drama “Marry My Husband” telah mengkonfirmasi untuk pemeran utamanya yang bertabur bintang dan yang pasti akan membentuk chemistry yang luar biasa diantara mereka.

Park Min Young, Na In Woo, Lee Yi Kyung, Song Ha Yoon, Lee Gikwang, dan Gong Min Jung akan menjadi pemeran utama untuk drama tvN mendatang yang berjudul “Marry My Husband” dan dikabarkan akan tayang pada tahun 2024 nanti.

“Marry My Husband” didasarkan pada web novel karya Sung So Jak, yang menceritakan tentang kisah balas dendam Kang Ji Won yang sakit parah serta menyaksikan sahabatnya Jung Soo Min dibunuh oleh Park Min Hwan, yang merupakan suaminya.

Pada suatu ketika, Kang Ji Won melakukan perjalanan kembali 10 tahun ke masa lalu dan membalas dendam dengan Yoo Ji Hyeok, kepala departemen yang bekerja di perusahaan yang sama dengannya dan mulai merencanakan semua rencananya.

Park Min Young akan berperan sebagai Kang Ji Won, seorang wanita yang sangat akrab dengan kesabaran terhadap orang lain. Namun setelah dibunuh, dia hidup dan kembali 10 tahun yang lalu untuk memulai hidup baru.

Baca Juga: Pemain Drama Thailand My Dear Gangster Oppa yang akan Tayang di iQIYI, Lengkap dengan Jadwal Tayangnya

Na In Woo akan berubah menjadi Yoo Ji Hyeok yang tampan dan cerdas. Kendati dia mampu melakukan apa pun yang dia pikirkan, dia sering kali gagal di depan cintanya yang bertepuk sebelah tangan. Namun. Na In Woo akan meningkatkan antisipasi atas transformasinya menjadi Yoo Ji Hyeok.

Lee Yi Kyung dikonfirmasi akan berperan sebagai Park Min Hwan, suami Kang Ji Won sebelum dia kembali ke masa lalu. Park Min Hwan adalah orang yang egois dan menganggap dirinya sebagai orang paling penting di dunia, serta berpandangan ketinggalan jaman, menganggap istrinya seperti pembantunya.

Song Ha Yoon akan memerankan teman dekat Kang Ji Won, Jung Soo Min. Memiliki kepribadian yang bertolak belakang, Jung Soo Min adalah karakter yang benar-benar terpelintir di dalam.

Lee Gikwang akan berperan sebagai koki populer dan tampan, bernama Baek Eun Ho yang memiliki sejarah dengan Kang Ji Won dan Jung Soo Min. Hal yang menarik dari Lee Gikwang adalah tindakan yang akan diambil Baek Eun Ho setelah bertemu kembali dengan Kang Ji Won, cinta pertamanya di sekolah menengah.

Gong Min Jung akan melengkapi jajaran pemerannya dengan transformasinya menjadi rekan Kang Ji Won, Yang Joo Ran. Ia merupakan sosok yang selalu mengalami kekalahan dalam pekerjaan dan kehidupan, namun akan menghadapi perubahan saat bertemu Kang Ji Won di kehidupan keduanya.

Baca Juga: Bocoran Drama Twinkling Watermelon Episode 10, Dilengkapi Link Nonton Sub Indo Gratis di VIU!

“Marry My Husband” dijadwalkan tayang perdana pada 1 Januari 2024 pukul 20:50 KST atau pukul 18.50 WIB. Nantikan pembaruan lainnya.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler