Siapa Sangka, Ternyata Keeanu Reeves Pernah Belajar Trik Bass dari Flea RHCP

23 Oktober 2023, 07:48 WIB
Keanu Reeves. /ANTARA/YouTube/Fender

PR TASIKMALAYA - Aktor hollywood papan atas, Keanu Reeves menceritakan kembali masa-masa di mana dirinya sempat belajar memainkan bass dari personel Red Hot Chili Peppers (Flea).

Meski pertemuan mereka berlangsung singkat, namun Keanu Reeves merasa telah mendapatkan banyak ilmu dari Flea RHCP tentang alat musik betot itu. Keanu Reeves membagikan pengalamannya belajar bass bersama Flea RHCP dalam sebuah video yang diunggah di kanal resmi Fender.

Kesempatan untuk bisa melihat Flea bermain bass dari dekat itu ia dapatkan di sela proses syuting film berjudul 'My Own Private Idaho' tahun 1991.

"Saya ingat pernah syuting sebuah film, kemudian ada Flea juga di film itu. Yah, atau saya yang berada satu film dengan Flea. Waktu itu, ada sebuah rumah yang di dalamnya ada amplifier, instrumen musik, dan sejenisnya," tutur Reeves dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara yang mengutip dari NME, Minggu, 22 Oktober 2023.

Baca Juga: Dari BLACKPINK hingga Bintang Hollywood, Inilah Selebritis yang Ada di Bawah Naungan The Black Label

Merasa jika pertemuan itu adalah hal yang langka dan tak mau terlewatkan, Reeves menghampiri Flea dan meminta bassis RHCP itu mengajarkan beberapa trik bermain bass.

"Dia lantas menjawab, 'tentu saja, Man!' Setelah itu dia langsung memainkan semacam...(Reeves menirukan gestur permainan solo bass kompleks) dan saya cuma bilang, 'Oke, jadi gimana?' Flea bilang bahwa yang penting adalah memainkan dan menjiwai bass," kata dia sambil tersenyum.

Dalam video itu juga, pemeran John Wick itu membeberkan cerita tentang mengapa dirinya terjun ke dunia musik. Reeves pun berkata jika ia tak pernah menggeluti instrumen bass secara total seperti yang pernah Flea ucapkan.

"Saya merasa seperti binatang liar yang bermain dengan sepotong kayu. Saya tidak banyak mendengarkan, mencari tahu, atau mengulik lagu. Saya menyesali hal itu, Saya hanya memainkan bass dan tidak punya teori apapun," ucapnya sambil mengenang.

Baca Juga: Debut Hollywood Park Seo Joon dalam Film The Marvels Tertunda? Begini Penjelasannya

Ketika berusia 22 tahun, pria bernama lengkap Keanu Charles Reeves itu pertama kali memainkan alat musik bass. Awalnya, lanjut Keanu, ia berkunjung ke Hollywoon Guitar Center dengan harapan bisa memiliki bass gitar.

"Seingat saya, akhirnya saya malah membeli bass dari seorang pria yang menjualnya tidak di sebuah toko, tapi dari semacam obral barang tempat parkir. Jadi semacam kesepakatan transaksi narkoba dalam bentuk bass," ungkapnya.

Sebagai informasi tambahan, Keanu merupakan personel bass dari band bernama Dogstar yang terbentuk selama sebelas tahun sejak 1991 hingga 2002. Band tersebut merilis dua album studio bertajuk 'Our Little Visionary' (1996) dan 'Happy Ending' (2000).

Pada masa pandemi Covid-19, tepatnya pada 2020 silam, Dogstar merilis album ketiga mereka yang dinamai 'Somewhere Between the Power Lines and Palm Trees'.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler