Raffi Ahmad Sebut Perselingkuhan Syahnaz Musibah: Gue Nggak Pernah Kepoin

11 Juli 2023, 07:08 WIB
Dalam menanggapi hal isu perselingkuhan Syahnaz, Raffi Ahmad pun akhirnya buka suara dan berikan komentar yang bijak. /Instagram.com/@syahnazs/

PR TASIKMALAYA - Adik Raffi Ahmad, yakni Syahnaz Sadiqah beberapa lalu menmggemparkan publik terkait dengan isu perselingkuhan dirinya dengan seorang aktor terkenal.

Dalam menanggapi hal isu perselingkuhan Syahnaz, Raffi Ahmad pun akhirnya buka suara dan berikan komentar yang bijak.

Dalam suatu kesempatan, Raffi Ahmad membeberkan bahwa apa yang menimpa adiknya itu adalah sebuah musibah.

Jadi Raffi Ahmad akan selalu mendoakan yang terbaik atas apa yang terjadi pada rumah tangga Syahnaz dengan Jeje, maupun yang menimpa orang lain.

Baca Juga: Cerah hingga Hujan, ini Prakiraan Cuaca Tasikmalaya 11 Juli 2023! Pilih Waktu Terbaik untuk Jalan-Jalan

"Meskipun, misalnya Syahnaz bukan adik gue, atau Syahnaz adik gue. Siapa pun orang yang terkena musibah itu (perselingkuhan) ya pasti kita doakan supaya mendapatkan hikmahnya, menjadi lebih baik," ucap Raffi Ahmad, dikutip dari YouTube Trans7 Official.

Pasalmya, Raffi Ahmad menyebut bahwa setiap orang juga tidak luput dari kesalahan.

"Kita semua juga kan pasti pernah salah," lanjutnya.

Raffi Ahmad hanya berharap, ketika Syahnaz sudah melakukan kesalahan ini, adiknya itu akan belajar untuk belajar menjadi lebih baik lagi.

Baca Juga: Live Shopping Paling Laris, Transaksi di Shopee Live Meningkat 12 Kali Lipat

Terkait masalah rumah tangga Shaynaz, Raffi mengaku bahwa ia tidak pernah mau ikut campur lebih dalam.

"Dalam urusan rumah tangga, mau gue, mau keluarga, mau temen baik atau apa, kalau orang punya saran, pasti kita kasih. Tapi gue nggak pernah kepoin, even itu adek gue sendiri," tandas suami Nagita Slavina ini.

Ia mengaku hanya akan mencoba untuk membantu ketika memang dirinya diminta saran atas masalah yang dihadapi sang adik, atau oleh orang lain.

Raffi Ahmad menyebut bahwa apa yang menimpa adiknya sekarang itu adalah suatu proses pendewasaan yang harus diperbaiki ke depannya.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: YouTube Trans7 Official

Tags

Terkini

Terpopuler