Dituding Lakukan Pelecehan Seksual, Manajer Turah Parthayana Buka Suara

7 Agustus 2020, 16:03 WIB
Turah Parthayana /

PR TASIKMALAYA - Manajer Turah Parthayana, Jehian Penangian Sijabat buka suara soal tudingan pelecehan seksual yang dilakukan di Rusia.

Jehian membenarkan jika Turah telah melakukan pelecehan seksual terhadap teman wanitanya berinisial J.

"Pada November 2019, Turah Parthayana tidak menyangkal pengakuan pelecehan seksual yang dilakukan olehnya. Hingga kemarin, aku tidak tahu kejadian ini.

Baca Juga: Fakta Baru Ledakan Beirut: Pejabat Lebanon Minta Musnahkan 2.750 Ton Amonium Nitrat Sejak 2013

"Tulisan ini disusun berdasarkan hasil percakapan telpon aku dengan @sandi_sa119, Gokma (ketua PPI Tomsk), dan Turah sendiri," cuit Jehian di akun Twitter pribadinya.

Jehian menjelaskan, sang youtuber asal Bali itu mengaku telah menyentuh korban tiga kali tanpa persetujuan J.

"Turah siap menerima sanksi lagi, misal keberadaan informasi tersebut ke publik. (yang sekarang terjadi), hingga sanksi2 lain jika JA belum merasa cukup.

Baca Juga: Fakta Baru Ledakan Beirut: Pemerintah Lebanon Tahan 16 Staf Pelabuhan untuk Proses Penyelidikan

"Saya juga sama seperti banyak orang, menunggu respon langsung dari Turah. Tapi untuk sekarang, That’s my side of the story," lanjut Jehian.

Sementara itu, sebuah utas pelecehan seksual oleh Turah pertama kali diunggah oleh pemilik akun Twitter @sandi_sa119 yang menceritakan kronologinya.

Dalam utasnya, Sandi juga menjelaskan jika orangtua korban mengaku marah atas sikap Ketua Ketua Permira (Perhimpunan Mahasiswa Indonesia) di Universitas Negeri Tomsk, Gokma Sahat Tua Sinaga.

Baca Juga: Monumen Cincin Olimpiade 2020 di Teluk Tokyo Dilepas

Gokma dianggap tidak ada itikad untuk memperbaiki masalah yang ada dan dianggap menutupi kelakuan Turah, yang dianggap Sandi sebagai teman dekatnya.

Namun, kini Gokma lewat surat pernyataan telah menybu jika Turah melakukan pelecehan seksual dan akan mendukung korban secara moral.

Saya yang bertanda tangan di bawah ini atas nama ketua Permira Tomsk menyatakan saudara Turah telah melakukan tindakan seksual secara terencana dan disadari terhadap saudari J.

Baca Juga: Refly Harun Ungkap Tiga Nama 'Putra Mahkota' Jokowi, Berpeluang Maju di Pilpres 2024?

“Kami seluruh anggota Permira Tomsk mendukung korban secara moral dan telah memberikan sanksi sosial kepada saudara Turah Parthayana,” demikian kutipan dari surat itu.

***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler