Anime Attack on Titan Season 4 Part 3 Ditayangkan 2 Cour oleh Studio MAPPA, Begini Reaksi Penggemar

19 Januari 2023, 05:44 WIB
Studio MAPPA akan menayangkan Attack on Titan Season 4 Part 3 menjadi 2 cour.. /Twitter.com/@AttackOnTitan/

PR TASIKMALAYA - Jadwal tayang Attack on Titan season  4 part 3 akhirnya diumumkan Studio MAPPA.

Rencananya anime Attack on Titan season 4 part 3 akan ditayangkan pada awal Maret mendatang oleh Studio MAPPA.

Uniknya, Studio MAPPA akan membagi dua siaran anime Attack on Titan season 4 part 3.

Rencana Studio MAPPA soal siaran Attack on Titan season 4 part 3 ini mengundang berbagai macam reaksi penggemar.

Baca Juga: Tes IQ: Bisa Cari 12 Perbedaan dalam Gambar? Cuma Orang Cerdas yang Mengenalinya dengan Mudah

Kira-kira, apa reaksi penggemar soal akhir dari kisah Eren Yeager ini? Simak ulasannya berikut ini.

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Sportskeeda, sebagian penggemar Attack on Titan merasa marah pada produser karena membagi dua bagian terakhir.

Pada titik ini, penggemar merasa ada terlalu banyak bagian untuk musim terakhir.

Ini membuat penggemar kurang bersemangat untuk bagian yang akan datang, mengingat betapa panjangnya cerita anime tersebut.

Baca Juga: Sajian Khas Tahun Baru Imlek 2023, Simak Resep dan Cara Membuat Kue Keranjang

Meskipun begitu, mungkin ada alasan khusus mengapa Studio MAPPA akhirnya membagi dua bagian terakhir.

Sebagian penggemar melihat mengapat studio animasi membuat keputusan seperti itu. 

Di pengujung manga, pertarungan akhir bisa dibilang cukup menyulitkan animator karena memiliki banyak adegan sulit.

Ini mungkin menjadi alasan mengapa mereka membagi anime menjadi dua bagian, agar lebih banyak waktu untuk mengerjakannya.

Baca Juga: Tes IQ: Menemukan 3 Perbedaan dari Keluarga Ini? Berarti Kamu Bermata Jeli

Sementara sebagian penggemar sudah marah kepada MAPPA karena membuat keputusan seperti itu, penggemar lainnya berempati pada animator.

Mereka tahu bahwa animator terlalu banyak bekerja dengan proyek yang menumpuk satu demi satu.

Dengan demikian, mereka mengerti jika anime akan ditunda lebih lanjut.

Tetapi fakta bahwa MAPPA memisahkan anime malah membuat bingung penggemar mengapa studio animasi lebih suka tidak merilis seluruh adaptasi manganya. 

Baca Juga: Spoiler Lengkap One Piece 1072: Bonney Temukan Ingatan Kuma, Stussy Ternyata Hasil Eksperimen MADS!

Mengingat Attack on Titan adalah anime terkenal di banyak negara, sebagian besar penggemar percaya bahwa MAPPA memanfaatkan hal ini. 

Tidak hanya Attack on Titan, studio ini juga menggarap Chainsaw Man, Jigokuraku: Hell's Paradise, Jujutsu Kaisen season 2, dan Vinland Saga season 2. 

Mungkin ada alasan bagus mengapa MAPPA memutuskan untuk membagi dua musim akhir Attack on Titan.

Dengan sembilan bab tersisa di manga, untuk saat ini penggemar memprediksi bahwa bagian akhir Attack on Titan diatur hanya menjadi dua episode berdurasi film.

Baca Juga: Spoiler Lengkap One Piece 1072: Bonney Temukan Ingatan Kuma, Stussy Ternyata Hasil Eksperimen MADS!

Oleh karena itu, Studio MAPPA tidak dapat merilis Attack on Titan Season 4 Part 3 bersama-sama.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Sportkeeda

Tags

Terkini

Terpopuler