Daftar Idol K-Pop Yang Meninggalkan YG Entertainment Sepanjang Tahun 2022, Ada T.O.P hingga iKON

31 Desember 2022, 15:13 WIB
Beberapa idol hingga aktor memutuskan untuk mengakhiri kontrak dengan YG Entertainment, yang terakhir adalah iKON. /Instagram @withikonic

PR TASIKMALAYA – Sepanjang tahun 2022 membawa banyak perubahan pada dunia K-Pop, banyak kabar baik hingga kabar yang mengejutkan para Kpopers, seperti idol yang meninggalkan agensi.

Tahun ini paling banyak kabar dari idol dibawah naungan agensi YG Entertainment yang meninggalkan dan memutuskan kontrak dengan pihak agensi the big four ini.

Terakhir, iKON menjadi idol berikut yang meninggalakn YG Entertainment setelah daesung BIGBANG.

Dilansir oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Koreaboo, berikut ini 6 idola yang berpisah dengan YG Entertainment tahun ini.

Baca Juga: Ucapan Selamat Tahun Baru 2023 untuk Rekan Kerja dan Atasan

1. T.O.P (BIGBANG)

T.O.P adalah artis YG Entertainment pertama yang berpisah dengan agensi pada tahun 2022.

Dia memulai debutnya di BIGBANG pada tahun 2006 dan kemudian merilis dua single solo, "Turn It Up" dan "Doom Dada," pada awal 2010-an

Dia juga sukses dengan perilisan GD & TOP, sebuah album kolaborasi dengan sesama anggota BIGBANG G-Dragon, dan sebagai seorang aktor.

Baca Juga: Pemprov DKI Jakarta Masih Menunggu Aturan Turunan dari Permendagri Setelah PPKM Resmi Dicabut

2. Taeyang (BIGBANG)

Seperti T.O.P, Taeyang memulai debutnya pada tahun 2006 di bawah YG Entertainment.

Selama bertahun-tahun, ia telah menjadi salah satu idola K-Pop generasi ke-2 yang paling terkenal, menginspirasi bintang generasi ke-3 dan ke-4 dengan keterampilan vokal dan penampilannya yang luar biasa.

Salah satu lagu solonya yang paling terkenal, "Eyes, Nose, Lips" memuncak di No.1 di chart Billboard K-Pop Hot 100.

3. Daesung (BIGBANG)

Baca Juga: Tes IQ: Kalau Beneran Jeli, Kamu Pasti Mampu Lihat 3 Perbedaan pada Gambar Ini

Tak lama setelah mengkonfirmasi perpindahan Taeyang ke THE BLACK LABEL, YG Entertainment mengumumkan bahwa Daesung juga akan keluar dari agensi.

Leader BIGBANG, G-Dragon, saat ini adalah satu-satunya anggota BIGBANG yang masih bergabung dengan YG Entertainment.

Selama satu dekade terakhir, Daesung (juga dikenal dengan nama panggung Jepangnya D-Lite) telah merilis lagu-lagu dengan BIGBANG dan album solo.

Dia memulai debutnya sebagai solois hanya dua tahun setelah debutnya di BIGBANG dengan lagu trot, “Look at Me, Gwisoon.”

Baca Juga: Kumpulan Link Twibbon Tahun Baru 2023 Gratis, Segera Download untuk Sambut Hari Luar Biasa di Media Sosial

4. Bang Yedam (TREASURE)

TREASURE kehilangan bukan hanya satu tapi dua anggota pada tahun 2022, mengejutkan penggemar.

Salah satu anggotanya adalah Bang Yedam, yang berkompetisi di acara bertahan hidup K-Pop Star dan berlatih selama tujuh tahun sebelum memulai debutnya pada tahun 2020 dengan single digital pertamanya, ‘Wayo’.

Mengingat berapa banyak waktu dan pelatihan yang dilakukan Bang Yedam dalam karir idolanya, penggemar tidak mengharapkan dia meninggalkan TREASURE hanya dua tahun setelah debut di grup.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Lakukan Penyekatan untuk Antisipasi Konvoi-Arak di Malam Tahun Baru 2023

5. Mashiho (TREASURE)

Mashiho secara resmi memulai debutnya sebagai salah satu dari 12 anggota TREASURE pada tahun 2020.

Pada bulan November, YG Entertainment mengumumkan kesehatan Mashiho sebagai menjadi alasannya meninggalkan TREASURE.

Sebelum mengakhiri kontraknya, ia sempat hiatus dalam dunia kpop.

6. iKON

Baca Juga: Tes IQ: Bukan Main Sultinya, Cuman si Jeli yang Tau 3 Perbedaan Atlet Bisbol yang Kepanasan!

iKON, salah satu boy grup YG Entertainment paling sukses sepanjang masa, memulai debutnya sebagai tujuh anggota pada tahun 2015.

Leader B.I berpisah dengan iKON dan YG Entertainment pada musim panas 2019.

Bulan lalu, YG Entertainment membantah desas-desus bahwa Bobby akan meninggalkan agensi, tetapi kini telah berubah. Baru-baru ini, YG Entertainment mengumumkan bahwa keenam anggota grup yang tersisa akan meninggalkan agensi.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Koreaboo

Tags

Terkini

Terpopuler