Profil Singkat 6 Pemeran Film Bukan Cinderella, Dibintangi Fuji sebagai Amora

22 Juni 2022, 19:53 WIB
Berikut profil singkat enam pemeran film Bukan Cinderall, dibintangi oleh selebgram Fuji hingga Rafael Adwel.* /Instagram/cinema.21

PR TASIKMALAYA – Film Bukan Cinderella ramai diperbincangkan publik setelah trailer pertama rilis, pada Selasa, 21 Juni 2022.

Film Bukan Cinderella mendadak menjadi bahan perbincangan publik setelah trailer pertama dirilis.

Diketahui, film Bukan Cinderella diangkat dari cerita Wattpad dan bergenre romantis komedi.

Para pemeran film Bukan Cinderella dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris muda Indonesia.

Baca Juga: Tes IQ: Merasa Jago Matematika dan Teliti? Coba Temukan Nomor Hilang di Gambar

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @bukancinderella_movie, berikut profil singkat 6 pemeran film Bukan Cinderella.

1. Fujianti Utami Putri (Amora)

Fujianti Utami Putri atau akrab disapa Fuji ini menjadi bintang utama di film Bukan Cinderella.

Fuji dalam film Bukan Cinderella berperan sebagai Amora Olivia.

Baca Juga: Christian Bale Ungkap Pengaruh Mengejutkan Gorr the God Butcher untuk Thor: Love and Thunder

Fuji menjadi sorotan publik sejak dekat dan menjadi kekasih Thariq Halilintar.

Selain itu, bisa dilihat di Instagram @fuji_an, Fuji merupakan seorang selebgram.

Berkat menjadi pemeran Amora dalam film Bukan Cinderella, nama Fuji kembali melesat tinggi.

Fuji adalah seorang wanita kelahiran Jakarta, 3 November 2002 (usia Fuji saat ini 19 tahun). Zodiak Fuji adalah Scorpio.

Baca Juga: Biodata Angga Wijaya, Suami yang Gugat Cerai Dewi Perssik

2. Rafael Adwel (Adam)

Rafael Adwel atau akrab disapa Rafael, berperan sebagai Adam Wijaya dalam film Bukan Cinderella.

Adam Wijaya atau Adam dalam film Bukan Cinderella merupakan Ketua OSIS di MEJ School yang akan berhadapan dengan Amora, dalam alur cerita film keduanya menjadi tokoh utama.

Dapat dilihat di Instagram @aeladwel, Rafael merupakan seorang pria kelahiran Jakarta, 26 April 2003. Zodiak Rafael adalah Taurus.

Baca Juga: Tes Kepribadian : Apa Pekerjaan Impian yang Cocok untukmu? Sebutkan Objek Pertama di Gambar!

Rafael merupakan seorang atlet basket dan model.

3. Raisya Bawazier (Sasa)

Raisya Bawazier atau akrab disapa Raisya, berperan sebagai Sasa atau teman satu sekolah Amora, dalam film Bukan Cinderella.

Dapat dilihat di Instagram @raisyabawazier, Raisya merupakan seorang wanita yang seringkali tampil membintangi beberapa series dan sinetron.

Baca Juga: Link Baca Webtoon The Jinxs Lover yang Diadaptasi Jadi Drakor Jinxed at First

Raisya lahir di Jakarta, 31 Oktober 2001. Raisya memiliki zodiak Scorpio.

Selain itu, Raisya juga terlihat aktif dalam dunia model, selebgram, dan endorse.

4. Gusti Rayhan (Juna)

Gusti Rayhan atau akrab disapa Rayhan, berperan sebagai Juna yang menjadi Wakil Ketua OSIS di MEJ School.

Baca Juga: Tes IQ: Buktikan Anda si Jenius yang Kreatif, Tebak Gambar Apa ini?

Juna terlihat dalam film Bukan Cinderella, dekat dengan Amora dan Sasa.

Debut pertama Rayhan dalam dunia akting atau film pada tahun 2017, berperan menjadi Akew dalam film Dilan.

Terlihat dalam akun Instagram @grayhan10, Rayhan merupakan seorang pria model, selebgram, dan hobi travelling.

Gusti Rayhan merupakan aktor dan anak dari pengacara kondang, Farhat Abbas.

Baca Juga: Tes Fokus: Anda Super Jeli dan Teliti Jika Berhasil Temukan Cincin Tersembunyi di Gambar ini

Rayhan lahir di Bandung, 6 Agustus 2001, dia memiliki zodiak Leo.

5. Damara Finch (Diki)

Damara Finch atau dikenal dengan Damara Adelardo. Damara dikenal banyak membintangi series dan sinetron di Indonesia.

Debut terakhir Damara menjadi Crew Chief Film Serigala Langit.

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Robert Alberts Berharap Laga Perempat Final Dihadiri Penonton

Dalam film Bukan Cinderella ini, berperan sebagai Diki. Pada trailer alur cerita, Diki merupakan seorang cowo cupu dan suka baca komik.

Terlihat di akun Instagram @damara.finch, Damara adalah seorang aktor, selebgram, model, dan youtuber. Damara, terjun dalam dunia Entertainment sejak lama.

Damara, seorang pria kelahiran Medan, 4 September 1997. Zodiak Damara yaitu Virgo.

6. Annette Edoarda (Eka)

Baca Juga: Ini Dia Resep Sapi Lada Hitam ala Resto, Bisa Menggunakan Daging Kurban!

Annete Edoarda atau akrab disapa Annette, berperan sebagai Eka dalam film Bukan Cinderella.

Eka, terkenal seorang gadis bangor yang hobi tinju atau boxing.

Dapat dilihat di Instagram @annetteedoarda, Annete merupakan seorang aktris, model, dan sering menjadi model untuk video klip musisi di Indonesia.

Annette mengawali debut pertamanya, sebagai aktris film pada tahun 2016.

Baca Juga: Tes Psikologi: Bisa Pahami Bahasa Tubuh Wanita yang Menyembunyikan Sesuatu? Coba Buktikan Kalau Kamu Peka

Annette, seorang wanita kelahiran Jakarta, 1 Juni 1998. Dia memiliki zodiak Gemini.

Itulah profil singkat 6 pemeran film Bukan Cinderella.

Sebagai informasi bahwa film Bukan Cinderella akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada tanggal 28 Juli 2022.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Instagram @bukancinderella_movie

Tags

Terkini

Terpopuler