Ungu Tampil Kembali, Ini Momen Berkesan Bagi Pasha Selama Ngeband

16 November 2021, 14:30 WIB
Lama vakum, Ungu akhirnya tampil kembali di televisi, Pasha mengaku rindukan momen tur konser di Indonesia. /Tangkapan Layar YouTube TonightShowNet

PR TASIKMALAYA - Kembali tampil secara langsung di studio, ini momen yang dirasakan oleh Pasha beserta personel Ungu lainnya.

Ungu belum lama ini kembali tampil di televisi setelah vakum cukup lama, termasuk hadirnya kembali Pasha sebagai vokalis.

Tentunya para penggemar senang akan tampilnya kembali Pasha beserta personil ungu lainnya.

Baca Juga: Ungkap Perasaan sang Anak soal Kecelakaan Vanessa Angel, Ayah Tubagus Joddy: Penyesalan ....

Tak hanya itu, para personel juga dicerca-cerca pertanyaan oleh Vindes beserta Enzy dan Hesti yang dibalut dengan komedi.

Hal ini diketahui sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube 'TonightShowNet'.

Di segmen layaknya persidangan, Desta selaku hakim memberikan pertanyaan kepada para personil Ungu.

Baca Juga: Digelar di Israel, Afrika Selatan Mundur dari Ajang Miss Universe Karena Alasan Ini

Pertama, Desta menanyakan Pasha mengenai momen apa yang sangat ingin dia ulangi selama berkecimpung bersama band tersebut.

"Kalau bisa mengulang satu momen kembali ungu, apa momen yang ingin kamu rasakan?," tanya Desta.

Tak selang waktu lama, Pasha pun menjawab bahwa tur konserlah yang ia rindukan.

Baca Juga: Sekutu Donald Trump Akhirnya Serahkan Diri ke FBI, Steve Bannon: Kami Menjatuhkan Rezim Joe Biden

"Tur (konser)," jawab Pasha.

Tak hanya itu, dia sangat ingin mengulangi tur yang pernah datangi 36 kota yang ada di Tanah Air.

Dia beralasan perjalanan yang cukup panjang membuatnya terkesan dan penghasilannya juga mencukupi band-nya.

Baca Juga: Sekutu Donald Trump Akhirnya Serahkan Diri ke FBI, Steve Bannon: Kami Menjatuhkan Rezim Joe Biden

"Tur yang (dihelat) di 36 kota, karena perjalanannya cukup panjang terus pulang-pulang penghasilannya juga alhamdulillah,"

"Tur-nya kapan?," tanya Enzy.

Sejak awal 2007, Ungu sudah memulai tur konser di puluhan kota-kota tersebut.

Baca Juga: Tanda-tanda Kekurangan Vitamin D yang Harus Anda Waspadai, Ternyata Bisa Sebabkan Kelelahan

"Kita mulai tur mulai 2007 lah agak panjang, ya 12 tahun yang lalu," jawab Pasha.

Selain itu, personil lain juga diberi pertanyaan berbeda, salah satunya Enda, sang gitaris Ungu.

"Apa keresahan kamu saat bermusik?" tanya Desta.

Baca Juga: Pasangan Ini Menikah Lewat Aplikasi Zoom Meski Belum Pernah Bertemu di Kehidupan Nyata!  

Enda menjawab adanya perselisihan antar personil yang membuat dia resah.

"Keresahan saat kita sudah tidak bersama lagi berlima," tuturnya

Enda beralasan faktor umur bisa menyikapi masalah tersebut, selaginya ada perselisihan itu hanya diam-diaman.

Baca Juga: Ria Ricis Tak Tega Lihat Teuku Ryan Kelelahan saat 'Ngonten' hingga Minta Izin: Kata Papa...

"Jujur gua pribadi gua udah merasa udah gak semuda dulu, udah 45 tahun kan," katanya

"Diantara kita berlima berselisih juga gak akan separah-parah apa paling ya cuman gak teguran aja, tapi kalo pisahin sama maut itu keresahan yang paling gua paling rasain," tambahnya.

Sementara itu, Onci juga ditanyakan tentang personel mana yang memiliki sikap baik yang bisa ditirunya.

Baca Juga: Studi:Obat Penurun Kolesterol Bisa Mengurangi Risiko Kematain Akibat Covid-19

"Siapa yang personil ungu yang sifat baiknya kamu ingin tiru?," tanya lagi Desta.

Onci jawab bahwa Pasha memiliki sikap ambisius sedangkan Enda mempunyai sifat baik disaat band sedang bersama.

"Pasha itu ambisinya, menaruh cita-citanya di atas ini (tinggi)," ucap Onci.

Baca Juga: Studi:Obat Penurun Kolesterol Bisa Mengurangi Risiko Kematain Akibat Covid-19

"Dan (Enda) dia itu menyenangkan tepat waktu iya," sambunya.

Jadi, apakah Ungu akan mengadakan tur konser lagi jika kondisi pandemi sudah aman dan reda? kita tunggu saja info dari salah satu band legendaris Tanah ini.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: YouTube TonightShowNet

Terkini

Terpopuler