Ustadz Solmed Berdamai dengan Suwarna Terkait Acara Pengajian di Cisewu Garut!

12 Oktober 2021, 17:53 WIB
Ustaz Solmed dan Suwarna memilih untuk berdamai terkaat dengan kesalahpahaman soal isi pengajian di Cisewu Garut. //Instagram.com/@ustad_solmed

PR TASIKMALAYA – Ustaz Solmed akhirnya memutuskan untuk berdamai dengan kelompok pengajian dari Cisewu, Garut yang sempat melaporkannya ke pihak berwajib.

Kasus ini bermula ketika Ustaz Solmed diplot mengisi acara pengajian dalam rangka Maulid Nabi di daerah Cisewu, Garut, Jawa Barat.

Pihak kelompok pengajian menganggap Ustaz Solmed telah melanggar perjanjian secara sepihak.

Baca Juga: Bantah Lesti Kejora Sengaja Lakukan Prank Pingsan Saat Manggung Off Air, Manajer Beberkan Hal Ini

Tidak tinggal diam, Ustaz Solmed pun melaporkan balik orang bernama Suwarna yang menjadi ‘calo’ antara dirinya dengan kelompok pengajian.

Namun, akhirnya Ustaz Solmed dan kelompok pengajian serta Suwarna sepakat untuk berdamai.

Suwarna pun datang ke kediaman Ustaz Solmed yang ada di Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Baca Juga: Mbah Mijan Beberkan Cara Meramal Masa Depan Lesti Kejora dan Rizky Billar hingga Akurasi 95 Persen: Misal…

Dia mengaku salah menyebutkan nama tempat dalam suatu kesempatan hingga berbuntut panjang.

“Kesalahpahaman ada dari saya, saya meminta maaf khususnya kepada Ustaz Solmed. Mudah-mudahan ada hikmah untuk ke depannya,” kata Suwarna.

“Bagaimanapun mereka semua adalah saudara saya. Tidak ada niat untuk saling menyakiti, karena kita ibarat satu tubuh,” ucap Ustaz Solmed seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari unggahan di kanal YouTube Bintang Mas Entertainment pada Selasa, 12 Oktober 2021.

Baca Juga: Luna Maya Lebih Pilih Cipaka-cipiki dengan Ahmad Dhani, Reaksi Tak Terduga Ariel Noah Disorot

“Saya harus membuka dada selebar-lebarnya (menerima maaf). Mudah-mudahan untuk ke depannya kita semakin lebih baik,” ujar Ustaz Solmed.

Ustaz Solmed mengatakan bahwa dia dan Suwarna ini sudah kenal satu sama lain dalam waktu yang cukup lama.

Ia juga mengatakan, ke depannya akan lebih menegaskan lagi jika akan menghadiri suatu acara pengajian.

Baca Juga: Apa Hubungan Sebenarnya di Antara Pangeran Harry dan Meghan Markle? Inilah 3 Fakta di Baliknya

Ternyata, tidak hanya berdamai, Ustaz Solmed juga mengatakan dia akan merealisasikan dirinya untuk mengisi ceramah di pengajian Cisewu, Garut tersebut.

Terkait uang Rp8 juta dan rokok herbal 25 slot yang sudah diberikan, Ustaz Solmed menegaskan dirinya sudah mengikhlaskan.

“Sebagai muslim tentu kalau sudah ada saudara yang meminta maaf, anggap ini tidak pernah terjadi, tapi, kita ambil pelajaran darinya,” tuturnya.

Baca Juga: Dikabarkan Sudah Nikah Siri dengan Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting: A Igun Udah...

“Beliau sudah berjanji untuk mengobati kerinduan dengan datang nanti ke Cisewu,” timpal Suwarna.

Namun, untuk waktu pasti Ustaz Solmed datang ke Cisewu belum bisa ditentukan karena harus menyesuaikan dengan jadwal masyarakat juga.

Suami dari April Jasmine itu mengatakan semua permasalahan ini berawal mula dari kesalahpahaman.

Baca Juga: Bar-barnya Si Oyen, Jalan Tak Mau Minggir Bak Penguasa hingga Sebabkan Jari Majikannya Terkilir!

Terakhir, kedua belah pihak membubuhkan tanda tangan di atas kertas sebagai dokumen formal bahwa mereka sudah berdamai.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: YouTube Bintang Mas Entertainment

Tags

Terkini

Terpopuler