Kelanjutan Gugatan Hukum terhadap Aktor Ji Soo, Tim Firma Hukum: Penulis Skandal Telah Meminta Maaf

7 Juli 2021, 09:20 WIB
Firma Hukum yang mewakili Ji Soo, mengumumkan tentang kemajuan dakwaan kriminal terhadap tuduhan kejahatan seksual di masa lalu. //Instagram/@actor_jisoo

PR TASIKMALAYA - Firma Hukum aktor Ji Soo memberikan info tentang kemajuan penuntutan pidana tentang skandal dari sang aktor.

Pada Selasa 6 Juli 2021, Firma Hukum yang mewakili Ji Soo, mengumumkan tentang kemajuan dakwaan kriminal terhadap tuduhan kekerasan di sekolah dan kejahatan seksual Ji Soo di masa lalu.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Allkpop tanggal 6 Juli 2021, Firma Hukum yang mewakili aktor Ji Soo memberikan perkembangan kasus kliennya tersebut.

Baca Juga: Sebut Covid-19 Lebih Menyeramkan dari Tahun 2020, Denny Darko Terawang 3 Zodiak yang Paling Rentan Terinfeksi

"Sebagai firma hukum yang mewakili Ji Soo, kami ingin memberi tahu kamu tentang perkembangan kasus sebagai berikut," ujar Firma Hukum yang mewakili Ji Soo. 

Pada Maret 2021, sebuah postingan yang mengklaim Ji Soo 'melakukan kekerasan seksual' yang diunggah ke beberapa komunitas online.

Dalam postingan tersebut penulis mengklaim bahwa Ji Soo melakukan pelecehan seksual di masa lalu.

Baca Juga: Sebut Covid-19 Lebih Menyeramkan dari Tahun 2020, Denny Darko Terawang 3 Zodiak yang Paling Rentan Terinfeksi

Namun tiba-tiba penulis dari postingan tersebut memberikan pengakuan mengejutkan mengenai kasus tersebut.

"Dia menghubungi mantan agensi dari klien untuk mengakui postingan tersebut adalah salah dan meminta maaf," terangnya.

"Melalui penulusuran dan penyitaan alamat IP dan banyak lagi, penulis dari postingan tersebut baru-baru ini diidentifikasi, dan dikonfirmasi bahwa orang tersebut tidak memiliki koneksi dengan klien sama sekali," lanjut Firma Hukum.

Baca Juga: Dugaan Kehamilan Aurel Hermansyah Mulai Tercium Publik? Anang Hermansyah: Doakan Supaya Sehat

Penulisnya adalah seorang tentara yang belum lama ini mendaftarkan diri ke militer.

"Kami tidak akan mengajukan keringanan hukuman bagi para penulis ini dan akan tetap mengambil tindakan hukum," Ujarnya

Sementara itu, sebagian besar postingan yang memunculkan kecurigaan pada Ji Soo sebagai pelaku kekerasan di sekolah di masa lalu juga kebanyakan berisi informasi palsu.

Baca Juga: Brigjen TNI Sasongko Hardono Tinjau Program Tentara Manunggal Membangun Desa, Simak Keberhasilannya

Surat perintah penggeledahan dan penyitaan untuk mengidentifikasi penulis di balik postingan tuduhan kekerasan di sekolah pun sudah keluar.

"Kami memberi tahu Kamu bahwa penyelidikan sedang berlangsung," tambah Firma Hukum yang mewakili Ji Soo.

Akibat dari kasus tersebut aktor Ji Soo harus meninggalkan drama yang sedang dibintaginya pada saat itu.

Ji Soo juga harus mengakhiri kontrak eksklusifnya dengan KeyEast Entertainment yang menaunginya, pada bulan Mei lalu.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: K-Pop

Tags

Terkini

Terpopuler