Terungkap! Polisi Beberkan Cara Musisi Anji Memperoleh Ganja: Berawal Dari DM Saudara ‘Bro’

17 Juni 2021, 18:25 WIB
Polres Metro Jakarta Barat gelar perkara kasus penyalahgunaan narkotika jenis ganja yang digunakan Musisi Anji Manji. Ungkap cara memperoleh ganja tersebut. /Sumber: PMJNews

PR TASIKMALAYA – Polisi kini telah menetapkan musisi Anji sebagai tersangka dalam kasus penyalahgunaan narkoba jenis ganja.

Kapolres Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo pun menceritakan bagaimana Anji dapat memperoleh ganja tersebut.

Menurut Kapolres Jakarta Barat, Anji mendapatkan ganja berawal dari pesan yang dikirim dari seseorang yang disebut ‘Bro’ oleh pihak kepolisian.

Baca Juga: Apa yang Terlihat Pertama Kali, Ungkap Rasa Sayang Kamu yang Sebenarnya

Kini ‘Bro’ masih dalam proses pencarian dan masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Polres Jakarta Barat.

Hal ini disampaikan oleh Kombes Pol Ady Wibowo dalam kanal Youtube Hitz Infotainment pada Rabu, 16 Juni 2021.

“Berawal dari yang bersangkutan DPO, saudara ‘Bro’ itu men-DM kepada saudara AN,” ucap Kombes Pol Ady Wibowo seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal Youtube Hitz Infotainment.

Baca Juga: Persyaratan Umum CPNS 2021, Salah Satunya Harus Siap Ditempatkan di Seluruh Wilayah Indonesia

Saudara ‘Bro’ itu mengirim pesan kepada Anji, jika Anji ingin memesan ganja dapat melalui website yang dia ketahui.

“Kemudian ditawarkan apabila mau silahkan memesan di situs,” tambah Kapolres Jakarta Barat tersebut.

Menurut Kombes Pol Ady Wibowo, selanjutnya jika Anji telah memesan, maka saudara ‘bro’ akan mengurusnya dan diserahkan pada Anji.

Baca Juga: Aldi Taher Terang-terangan Minta Bayaran hingga Seret Deddy Corbuzier, Andre Taulany: Gocap Aja

“Nanti saudara ‘Bro’ itu sebagai DPO akan melakukan pemesanan dan diserahkan kepada yang bersangkutan,” ucap Kombes Pol Ady Wibowo.

Menurut penjelasan yang diberikan dari pihak kepolisian Jakarta Barat bahwa untuk memesan ganja di situs tersebut harus memiliki ID khusus.

Pada kasus musisi Anji, dalam melakukan pemesanan Anji menggunakan Id dari saudara ‘Bro’ yang masuk dalam DPO.

Baca Juga: Rizky Bilar dan Lesti Kejora Bakal Tempati Rumah Baru Usai Menikah Nanti: Kita Sudah Siapkan

“Dimana untuk mengakses situs tersebut harus memiliki ID,” Ucap Kombes Pol Ady Wibowo.

“IDnya itu didapat dari seseorang yang sekarang masuk dalam DPO,” tambahnya.

Kombes Pol Ady Wibowo juga menjelaskan bahwa pihaknya sedang bekerja sama dengan Cyber untuk mengungkap jaringan narkotika secara online tersebut.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: YouTube HITZ INFOTAINMENT

Tags

Terkini

Terpopuler