'Salam Olahraga' Preman Pensiun 5 Kena Sensor, Sutradara: Mungkin Dianggap Tidak Mendidik

3 Mei 2021, 07:21 WIB
Sutradara Preman Pensiun, Aris Nugraha menanggapi kalimat 'salam olahraga' yang mendapatkan sensor.* /Akun instagram @premanpensiun.mncp/

PR TASIKMALAYA - Preman Pensiun 5 kembali hadir menghibur pemirsa di rumah selama bulan Ramadhan.

Drama komedi-laga Preman Pensiun 5 ini menceritakan Kang Mus yang merintis usaha kecimpring bersama teman-temannya.

Diceritakan dalam Preman Pensiun 5, usaha kecimpring Kang Mus ini sedang mencari investor baru untuk mengembangkan usaha.

Baca Juga: Hasil Race MotoGP Jerez 2021: Duo Ducati Mendominasi

Preman Pensiun 5 dibintangi oleh Epy Kusnandar, Icuk Nugroho, dan Enco Ruhayat.

Drama Preman Pensiun 5 kini mendapat masukan terkait jargon "Salam Olahraga".

Jargon tersebut kerap diucapkan dalam adegan-adegan laga Preman Pensiun 5, ketika Pipit dan Murad dikepung oleh 10 orang sekaligus.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Senin 3 Mei 2021: Andin Bawa Al Pulang, Ricky Berhasil Diciduk Karena Elsa

Keduanya langsung menerjang kesepuluh orang tersebut tanpa gentar sambil mengucapkan "Salam Olahraga".

Menanggapi hal tersebut, sang sutradara Preman Pensiun 5, Aris Nugraha mengaku sedikit kecewa.

"Salam olahraga yang cuma segitu aja kena sensor," tulis Aris Nugraha dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @arisnugraha_anpfilms, Minggu, 2 Mei 2021.

Baca Juga: Apakah Madu Baik atau Tidak untuk Kesehatan Tubuh? Berikut Penjelasannya!

Menurut Aris Nugraha, ada banyak hal lain yang layak untuk tidak lolos sensor, seperti perselingkuhan.

"Mungkin dianggap tidak mendidik dibanding kisah cinta yang kusut, perselingkuhan yang saling silang, dendam yang tak kunjung usai," tulis Aris Nugraha.

"Anak yang tak berbakti, orang tua yang tak bisa mengerti, menantu yang dengki, atau mertua yang tak punya hati," lanjut Aris Nugraha.

Baca Juga: Kode Redeem GI 'Genshin Impact' Hari Ini 3 Mei 2021: Jangan sampai Kamu Melewatkan Kesempatan Ini!

Sutradara Preman Pensiun, Aris Nugraha menanggapi kalimat 'salam olahraga' yang mendapatkan sensor.* Instagram/@arisnugraha_anpfilms

Baca Juga: Hasil Race F1 GP Portugal 2021: Lewis Hamilton Juara, Max Verstappen Kedua

Namun, pihaknya mengakui ini menjadi pembelajaran ke depannya.

"Saya harus belajar lagi, biar nggak gagal paham," tulis Aris Munandar.

Menanggapi hal ini, pemeran Kang Mus, Epy Kusnandar menilai, soal jargon "Salam Olahraga" tersebut.

Baca Juga: Kerap Dijuluki ‘Family Man’, Arya Saloka Justru Mengaku Sering Diprotes sang Anak Gegara Terlalu Sibuk

"Mungkin badan sensor tidak mau susah belajar gimana bikin tulang rusuk rusak tiga," tulisnya di kolom komentar.

Tulisan Aris Nugraha tersebut sudah mendapat 12 ribu likes dan banyak juga netizen yang berkomentar soal sensor "Salam Olahraga" ini.

"Nanti Preman Pensiun 6 bikin cerita selingkuhan aja kang..Antara Bi Ayah dengan kang Reno," tulis akun @febranugrah.

Baca Juga: Raditya Oloan Kini Kritis, Doa dan Harapan Sembuh Dihaturkan Para Artis untuk Suami Joanna Alexandra

"Mungkin adegannya kurang drama atau tidur di kasur, mungkin juga kurang alay, coba tambahin yang lebay, plus drama marah-marahan gitu pasti viral," tulis akun @aldiicihuuy.

Sampai saat ini, kisah Preman Pensiun 5 masih menceritakan sekelompok orang yang tobat menjadi preman.

Meskipun begitu, mereka juga ingin merangkul teman-temannya yang masih terlibat dalam aktivitas premanisme di Kota Bandung.

Baca Juga: Segera Klaim! Kode Redeem FF 'Free Fire' 3 Mei 2021: Siapa Cepat Dia Dapat!

Seperti Saep yang masih aktif mencopet dan membentuk kelompok copet yang menyebabkan aksi pencopetan di Kota Bandung semakin merajalela.

Anda dapat menyaksikan drama Preman Pensiun 5 selama bulan Ramadhan setiap pukul 04.00 di RCTI.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler