Cryptocurrency Makin Populer hingga Bisa Membeli Berlian Termahal di Dunia!

- 10 Juli 2021, 18:50 WIB
ilustrasi. Sebuah berlian dijual dalam lelang Sotheby dengan pembayaran Cryptocurrency seperti Bitcoin atau Ether.
ilustrasi. Sebuah berlian dijual dalam lelang Sotheby dengan pembayaran Cryptocurrency seperti Bitcoin atau Ether. //Reuters/

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman New York Post, berlian ‘The Key 10138’ yang terjual senilai 12,2 juta Dolar merupakan penjualan terbesar menggunakan Cryptocurrency yang pernah dilakukan rumah lelang Sotheby.

Menurut Sotheby, berlian The Key 10138 tersebut berhasil dijual di Hong Kong.

Baca Juga: Diberi Suapan Kue Pertama oleh Aurel Hermansyah, Atta Halilintar Canggung: Nggak ke Papanya Dulu?

Pembelinya adalah seorang kolektor yang identitasnya tidak mau disebutkan.

Diketahui bahwa The Key 10138 merupakan satu dari 10 berlian lebih dari 100 karat yang pernah dititipkan ke Sotheby untuk dilelang.

Sebenarnya berlian 101,38 karat ditaksir berharga 15 juta Dolar (sekitar Rp217 miliar).

Baca Juga: Ikatan Cinta 10 Juli 2021: Bebas dari Penjara, Mama Sarah Keceplosan Elsa yang Membunuh Roy

Akan tetapi hanya berhasil terjual seharga 12,2 juta Dolar (sekitar Rp176 miliar).

Dan menurut Sotheby, pihak mereka siap menerima pembayaran dalam cryptocurrency jenis Bitcoin atau Ether.

Rumah lelang yang sudah berusia 277 tahun tersebut enggan berkomentar soal apakah si kolektor membayar berlian yang dibelinya dengan Bitcoin atau Ether.

Halaman:

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: New York Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x