Belum Dapat Bansos PKH Tahap 3? Coba Simak Bocoran Jadwal Pencairan Bulan Juli di Sini!

9 Juli 2022, 07:26 WIB
Penerima manfaat bansos PKH masih belum terima dana pencairan tahap 3? Simak bocoran jadwalnya di sini. /ANTARA FOTO/Novrian Arbi

PR TASIKMALAYA – Apa saat ini belum dapat bansos PKH tahap 3? Silahkan simak bocoran jadwal pencairan bulan Juli di sini.

Di pertengahan tahun 2022 ini, masyarakat penerima bantuan sedang menanti aliran dana bansos PKH tahap 3.

Masyarakat yang harap-harap cemas tentu penasaran kapan sebenarnya bansos PKH tahap 3 akan disalurkan oleh Kemensos.

Padahal sejak bulan Juli kemarin bansos PKH tahap 2 saja sudah selesai disalurkan. 

Baca Juga: Tes IQ: Menurut Anda Apa yang Salah dari Kambing ini?

Lantas sebenarnya kapan Kemensos berencana memulai pencairan bansos PKH tahap 3 dimulai?

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Kemensos, bansos PKH 2022 dibagi kedalam tiga kriteria penerima manfaat.

Mulai bansos kesehatan ibu hamil dan bayi, pendidikan anak hingga kesejahteraan sosial bagi lansia dan disabilitas.

Masing-masing komponen menerima jumlah bansos PKH yang beragam, tergantung kebutuhan.

Baca Juga: Tes Psikologi: Apa Objek yang Terlintas di Pikiranmu? Ungkap Kecerdasan Diri, Salah Satunya Kreatif

Pada kategori tertentu, masyarakat penerima manfaat bisa menerima bantuan hingga mencapai Rp 3 juta per tahun.

Kemensos sendiri telah memberikan bocoran dari rancangan jadwal pencairan bansos PKH dalam kurung waktu 1 tahun.

Berikut ini bocoran jadwal pencairan bansos PKH yang digunakan Kemensos:

1.       Tahap pertama: Januari hingga Maret

Baca Juga: Jadwal Acara TV Sabtu, 9 Juli 2022: RCTI, GTV, MNC TV, dan Indosiar, Ada Film 'Junior MasterChef Indonesia S3'

2.       Tahap kedua: April hingga Juni

3.       Tahap ketiga: Juli hingga September

4.       Tahap keempat: Oktober hingga Desember

Berdasarkan bocoran jadwal yang ada, seharusnya Kemensos sudah memulai tahap pencairan bansos PKH di bulan Juli.

Baca Juga: Tes Matematika: Pecahkan Teka-teki Angka ini, Orang Cerdas akan Senang Mencari Solusinya

Kendati demikian, hingga saat ini ada masyarakat yang belum juga menerima aliran dana bansos PKH tahap 3.

Sebenarnya alasan dibalik hal tersebut yaitu lantaran Kemensos melakukan pencairan bansos PKH tidak secara serentak.

Karenanya tiap-tiap masyarakat akan menerima pencairan tahap 3 di tanggal yang berbeda-beda.

Untuk itu masyarakat penerima manfaat dianjurkan secara berkala melakukan pengecekan.

Baca Juga: Cerita Ending Film Thor: Love and Thunder, Begini Penjelasannya

Langkah pengecekan bansos PKH ini dapat dilakukan melalui lin cekbansos.kemensos,go.id.

Proses pengecekan ini cukup mudah, masyarakat hanya perlu menyediakan informasi pribadi seperti nama dan alamat.

Apabila nama yang dimasukan sesuai dengan data penerima bansos PKH, maka data diri Anda akan muncul di laman tersebut.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Kemensos

Tags

Terkini

Terpopuler