Kapan Salat Gerhana Matahari Dilakukan? Inilah Niat dan Tata Caranya

- 20 April 2023, 09:14 WIB
ILUSTRASI - Simak informasi tentang kapan waktu yang tepat menunaikan salat gerhana lengkap dengan bacaan niat dan tata caranya.
ILUSTRASI - Simak informasi tentang kapan waktu yang tepat menunaikan salat gerhana lengkap dengan bacaan niat dan tata caranya. /PEXELS/Drew Rae

PR TASIKMALAYA - Ketahui kapan waktu yang tepat untuk melaksanakan salat gerhana matahari pada saat fenomena alam ini terjadi.

Pada saat kapan salat gerhana matahari dilakukan akan dibahas dalam artikel ini lengkap dengan niat dan bacaannya.

Salat gerhana merupakan salah satu ibadah sunah yang dilakukan akan mendapatkan pahala dan tidak berdosa bila tak dilaksanakan.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, berikut waktu yang tepat untuk melaksanakan salat gerhana matahari.

Baca Juga: Pantau Arus Mudik Lebaran 2023 Melalui CCTV di Jalan Tol Lewat Handphone dengan Mudah, Begini Caranya!

Sebelum itu, simak informasi tentang gerhana matahari apa yang terjadi hari ini Kamis, 20 April 2023.

Fenomena alam yang terjadi hari ini adalah Gerhana matahari bkibrida, peristiwa langka yang jarang terjadi.

Gerhana matahari hibrida adalah gerhana yang dilihat oleh sebagian orang di beberapa wilayah menjadi gerhana total. Sedangkan di wilayah lainnya melihat gerhana ini sebagai gerhana matahari sebagian.

Walaupun ini adalah fenomena langka, namun masyarakat diimbau jangan melihat gerhana ini dengan mata telanjang karena bisa merusak mata.

Baca Juga: Tes IQ: Mana yang Ternyata Robot? Cuma si Jenius yang Menebaknya dengan Tepat

Pakailah alat bantu melihat matahari dengan filter khusus atau bisa mengunjungi kanal YouTube BRIN untuk menyaksikan gerhana matahari hibrida.

Waktu Salat Gerhana

Waktu untuk melaksanakan salat gerhana terjadi pada saat pertama kali gerhana muncul hingga selesai. 

Jika gerhana telah usai sedangkan salat masih berlangsung maka salat tetap dilanjutkan dengan memilih bacaan yang pendek.

Baca Juga: Kasihan Sekali Kakek ini! Yuk Bantu Kami Temukan Perbedaan Gambar Tes IQ agar Kamu Bisa Dibilang Jeli 

Sehingga masyarakat tidak perlu bingung kapan harus menunaikan ibadah salat gerhana matahari atau gerhana bulan.

Niat dan Bacaan 

Niat salat gerhana jika menjadi makmum adalah sebagai berikut:

Kuis. Artinya: “Aku niat shalat gerhana bulan dua rakaat sebagai makmum karena Allah Ta’ala”

Baca Juga: Kasihan Sekali Kakek ini! Yuk Bantu Kami Temukan Perbedaan Gambar Tes IQ agar Kamu Bisa Dibilang Jeli

Sedangkan jika menjadi imam adalah seperti di bawah ini.

Usholli sunnatal khusuufi rok’ataini imaaman lillahi ta’alaa. Artinya: “Aku niat shalat gerhana bulan dua rakaat sebagai imam karena Allah Ta’ala”

Apabila melakukan salat gerhana sendirian, maka lafadz niat shalat gerhana bulan sebagai berikut:

Usholli sunnatal khusuufi rok’ataini lillahi ta’alaa. Artinya: “Aku niat shalat gerhana bulan dua rakaat karena Allah Ta’ala”

Baca Juga: Waduh Ada Seekor Kucing yang Berbeda di Antara Rombongannya, Bisakah Anda Memecahkan Tes IQ Secara Singkat?

Tata cara Salat Gerhana 

Menunaikan ibadah salat gerhana dilakukan secara berjamaah tanpa adanya adzan dan iqamah.

Salat gerhana terdiri dari dua rakaat dan setiap rakaat melakukan gerakan rukuk, qiyam, dan sujud dua kali. Berikut urutan dalam melaksanakan salat gerhana.

a. Imam menyerukan aṣ-ṣalātu jāmi‘ah.

Baca Juga: Lumer! Beginilah Resep Pembuatan Cake Lapis Green Tea untuk Tamu Lebaran

b. Takbiratulihram.

c. Membaca doa iftitah.

d. Membaca taawuz, basmalah lalu membaca surah al-Fatihah dan surah panjang.

e. Rukuk.

Baca Juga: Kasihan Sekali Kakek ini! Yuk Bantu Kami Temukan Perbedaan Gambar Tes IQ agar Kamu Bisa Dibilang Jeli

f. Mengangkat kepala dengan membaca sami‘allāhu li man ḥamidah sedangkan makmum membaca rabbanā wa lakal-ḥamd.

g. Berdiri tegak, kemudian membaca al-Fatihah dan surah panjang namin lebih pendek dari sebelumnya.

h. Setelah itu rukuk kembali.

i. Bangkit dari rukuk. 

Baca Juga: Titik Lokasi Posko Mudik Lebaran 2023 Kantor SAR

j. Sujud.

k. Duduk di antara dua sujud.

l. Sujud.

m. Bangkit dari sujud, berdiri tegak mengerjakan rakaat kedua seperti rakaat pertama tanpa membaca doa iftitah.

Baca Juga: Resep Kue Semprit Renyah dan Lumer di Mulut untuk Isian Toples Lebaran 2023

n. Salam.

o. Kemudian setelah salat imam menyampaikan khutbah tentang peringatan terhadap tanda-tanda kekuasaan Allah SWT.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah