Tes Psikologi: Singa atau Zebra? Hewan Pertama Tentukan Karakter Introvert atau Extrovert dalam Diri Anda!

- 19 Juli 2022, 16:10 WIB
Diketahui hewan pertama yang terlihat di gambar tes psikologi kali ini mampu menentukan karakter introvert atau ekstrovert dalam diri Anda.
Diketahui hewan pertama yang terlihat di gambar tes psikologi kali ini mampu menentukan karakter introvert atau ekstrovert dalam diri Anda. //Namastest

PR TASIKMALAYA - Tipe kepribadian introvert dan ekstrovert bisa Anda ukur melalui tes psikologi kali ini.

Pada tes tes psikologi ini, Anda diajak untuk melihat apakah Anda termasuk introvert atau extrovert berdasarkan gambar di atas.

Perhatikanlah gambar tes psikologi di atas, Anda hanya perlu mengetahui hewan apa yang pertama kali Anda lihat.

Setelah itu, Anda bisa menyimak hasil tes psikologi di bawah ini, bergantung pada penglihatan Anda.

Baca Juga: Aktor Film Black Panther, Daniel Kaluuya Khawatir Absennya Chadwick Boseman akan Mengecewakan Fans

Meski demikian, jangan menganggap tes psikologi ini terlalu serius karena tes ini dibuat hanya untuk hiburan semata.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Namastest, tes psikologi ini hanya membantu Anda untuk mencari hal yang mungkin tidak Anda sadari mengenai kepribadian Anda sendiri.

Untuk selengkapnya, simak hasil tes psikologi untuk menemukan apakah Anda memiliki tipe karakter introvert atau ekstrovert.

Baca Juga: One Piece Chapter 1054: Shanks Tetiba Muncul Negeri Wano, Ada Apa?

1. Zebra

Zebra di atas tampak memenuhi gambar tes psikologi di atas. Hal ini menandakan bahwa Anda memiliki tipe karakter ekstrovert.

Anda pun merupakan orang yang senang menjalin hubungan dengan banyak orang. Terutama untuk mengobrol atau berbicara tentang apapun.

Anda pun cenderung untuk menikmati hidup yang Anda miliki dengan bersenang-senang, bertemu orang baru, dan melakukan hal baru.

Baca Juga: Tes Psikologi: Buah yang Dipilih Ungkap Hal yang Paling Anda Benci Dalam Hidup, Salah Satunya Soal Cinta

Selain itu, Anda memiliki prinsip tersendiri dalam menjalani aktivitas. Mengikuti rutinitas membosankan jelas bukan gaya Anda.

2. Singa

Anda adalah seorang introvert jika melihat gambar singa yang tampak lebih kecil dari gambar zebra di atas.

Secara natural, Anda merupakan orang yang menyukai kesendirian. Hanya saja, hal ini tidak membuat Anda anti-sosial tau tidak senang berhubungan dengan orang lain.

Baca Juga: Aplikasi Seperti WhatsApp, Instagram, Twitter, dan Google Terancam Diblokir KOMINFO, Berikut Ini Alasannya!

Anda menghabiskan waktu sendirian untuk mengisi energi yang terkuras setelah berada di keramaian. Anda pun senang dan bahagia ditemani orang yang dicintai.

Alih-alih pesta dan keriuhan di tengah kerumunan besar, Anda lebih menikmati kegiatan di rumah, seperti menonton serial kesukaan Anda atau membaca buku di rumah.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Namastest


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah