Trik Psikologi: 5 Bahasa Tubuh agar Orang Lain Kagum dan Memperhatikan Kita

21 Januari 2024, 17:10 WIB
Gunakan trik psikologi untuk membuat orang lain kagum dengan kita. /Pexels/Alex Green/

PR TASIKMALAYA – Mengungkap rahasia agar orang lain mau memperhatikan atau bahkan kagum dengan kita, menggunakan trik psikologi yang berkaitan dengan bahasa tubuh.

Kepercayaan diri adalah aspek penting dalam kehidupan sehari-hari. Tidak percaya diri akan membuat kesan negatif ke sekitar, atau orang yang sedang kita ajak berbicara.

Sering sekali orang sungkan untuk memperhatikan kita jika bahasa tubuh yang kita tunjukkan tidak mencirikan orang yang percaya diri.

Meskipun terkadang sulit merasa percaya diri, mengubah bahasa tubuh dapat menjadi kunci untuk meningkatkan harga diri dan memberikan kesan yang positif kepada orang lain.

Baca Juga: Sesuai Karakter Introvert, 5 Rekomendasi Pekerjaan untuk Pendiam dan Penyendiri

Berikut adalah 5 bahasa tubuh seorang percaya diri, yang dapat membuat orang lain memperhatikan dan kagum dengan kita, sebagimana dilansir dari Very Well Mind.

1. Menjaga Kontak Mata

Mempertahankan kontak mata yang baik adalah kunci dalam berinteraksi sosial. Ini menunjukkan ketertarikan dan kenyamanan.

Cobalah untuk menatap mata orang lain sekitar 60% dari waktu berbicara. Jika merasa terlalu sulit, mulailah dengan melihat titik yang dekat dengan mata lawan bicara.

Baca Juga: 7 Soft Skill Penting di Dunia Kerja Tahun 2024, Bakal Nyesel kalau Belum Dipelajari

2. Berdiri Tegak dan Tanpa Gelisah

Posisi tubuh yang tegak memberikan kesan percaya diri. Hindari membungkuk karena akan mengindikasikan bahwa kamu adalah orang yang gelisah.

Perhatikan postur tubuh, tarik bahu menjauhi telinga, luruskan lengan, dan kaki. Ketika berbicara, pastikan untuk menjaga kepala tegak dan mata memandang ke depan.

3. Tetap Santai

Gerakan cepat dapat menciptakan kesan cemas. Perlambat gerakan/santailah dan perhatikan bagaimana hal ini memengaruhi rasa percaya diri. Jangan lupakan tatapan mata dan postur tubuh.

Baca Juga: 6 Tanda Teman Toxic dan Pantas untuk Dijauhi, Ketahui Ciri-cirinya

4. Awasi Tangan

Hindari menyentuh wajah atau leher, karena ini dapat menunjukkan kecemasan. Berhati-hatilah dengan gerakan tangan yang dapat disalah artikan sebagai tanda ketidakpercayaan diri.

5. Meniru Bahasa Tubuh Orang Lain

Mirroring yang dikenal juga dengan efek bunglon adalah kecenderungan meniru gerakan orang lain, baik secara tidak sadar maupun sadar.

Hal ini dapat berdampak positif pada interaksi sosial karena lawan bicara secara tidak sadar akan nyaman di dekat kita.

Dengan berlatih dan menyadari bahasa tubuh yang digunakan, seseorang dapat meningkatkan kepercayaan diri dalam situasi sosial yang membuat orang lain pasti memperhatikan atau bahkan kagum dengan diri kita.

Perubahan kecil dalam ekspresi tubuh dapat memiliki dampak besar pada cara orang lain melihat kita.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler