Tips Hindari Penipuan Online yang Wajib Anda Ketahui, Hanya Cukup Lakukan Ini Saja

- 31 Januari 2023, 16:16 WIB
Ilustrasi penipuan online.
Ilustrasi penipuan online. /Pixabay/methodshop

PR TASIKMALAYA – Simak berbagai cara untuk menghindari modus penipuan online yang akan dipaparkan melalui artikel ini.

Berbagai macam modus penipuan online sudah banyak dilakukan, terbaru adalah mengirimkan surat undangan pernikahan melalui pesan WhatsApp.

Modus yang dilakukan adalah pelaku meminta korban mengklik pesan undangan yang dikirimkan dalam bentuk file (.apk). Jika mengklik link tersebut, maka pelaku akan mencuri berbagai data-data penting dari korban.

Tentunya, ada berbagai cara yang bisa Anda lakukan untuk hindari modus tersebut. Dirangkum dari Instagram @indonesiabaik.id, inilah cara menghindari modus itu.

Baca Juga: 10 Twibbon Hari Valentine 2023 dengan Desain Kekinian

Pertama

Unduh aplikasi resmi yang terdapat dalam App Store untuk ios dan Play Store untuk Android. Perlu diingat, pastikan aplikasi tersebut benar-benar asli.

Kedua

Update aplikasi maupun web browser secara berkala untuk meningkatkan keamanan.

Ketiga

Baca Juga: 15 Quotes Valentine Day Romantis Versi Bahasa Inggris, Cocok Diungkapkan kepada Pasangan Anda

Tidak asal mengklik link yang didapatkan dari nomor atau email yang mencurigakan, karena pelaku akan melakukan aksinya jika Anda klik link tersebut.

Keempat

Disarankan ganti password secara berkala dengan tujuan untuk tingkatkan keamanan yang maksimal.

Kelima

Teliti untuk melihat aplikasi tersebut sebelum diizinkan untuk install. Tujuannya untuk pastikan aplikasi itu tidak berbahaya.

Baca Juga: Tes IQ: Bisa Temukan 3 Perbedaan Antara 2 Gambar? Cari dalam 20 Detik Buktikan Anda Cerdas

Itulah penjelasan dan cara hindari modus penipuan online yang berguna bagi Anda.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Instagram @indonesiabaik.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x