Rangkuman IPA Kelas 7 Semester 1 Kurikulum Merdeka Bab 4: Gerak dan Gaya

- 9 Oktober 2023, 17:18 WIB
Ilustrasi buku.
Ilustrasi buku. /Pexels/Caio

PR TASIKMALAYA - Berikut ini adalah rangkuman IPA kelas 7 Semester 1 Kurikulum Merdeka Bab 4: Gerak dan Gaya.

Saat kamu duduk di kelas 7 dan mempelajari mata pelajaran IPA, kamu akan mendapati bab 4 yang akan membahas tentang gerak dan gaya.

Artikel ini hadir bagi para peserta didik dan memudahkan peserta didik dalam memahami mata pelajaran IPA materi gerak dan gaya, berikut rangkumannya.

Gerak Benda

Baca Juga: Rangkuman IPA Kelas 7 Semester 1 Kurikulum Merdeka Bab 3: Suhu Kalor dan Pemuaian

1. Gerak benda melibatkan perpindahan atau jarak tempuh dari satu posisi ke posisi lainnya.

2. Gerak bersifat relatif, tergantung pada pengamat dan titik acuan.

3. Gerak semu terjadi ketika pengamat berada dalam sistem yang bergerak, seperti saat naik bus.

4. Kelajuan adalah seberapa cepat benda bergerak dan dapat dihitung dengan v = s/t.

5. Kelajuan konstan hanya terjadi dalam waktu singkat, sedangkan kelajuan rata-rata memperhitungkan waktu yang berbeda.

Baca Juga: Rangkuman Materi IPA Kelas 7 Bab 1: Objek IPA dan Pengamatannya

6. Kelajuan adalah besaran skalar, sementara kecepatan adalah besaran vektor.

Gaya

Ilustrasi gaya hidup zero waste atau nol sampah.
Ilustrasi gaya hidup zero waste atau nol sampah.

1. Gaya adalah dorongan atau tarikan yang dapat menyebabkan perubahan gerak, arah, bentuk, dan kecepatan sebuah benda.

2. Gaya bisa bersifat nol jika gaya-gaya yang diberikan pada benda saling meniadakan.

3. Resultan gaya adalah jumlah gaya-gaya yang bekerja pada suatu benda.

4. Ada berbagai macam gaya seperti gaya otot, pegas, magnet, mesin, listrik, gravitasi, dan gesekan.

Baca Juga: Rangkuman IPA Kelas 7 Bab 2: Klasifikasi Makhluk Hidup

5. Gaya gesek adalah gaya yang muncul saat dua benda bergesekan dan dapat mempengaruhi gerakan.

6. Gaya gesek statis terjadi sebelum benda bergerak, sementara gaya gesek kinetis terjadi setelah benda bergerak.

7. Gaya gesek bisa menguntungkan (mencegah terpeleset) atau merugikan (mengakibatkan aus dan kerusakan).

8. Hukum alam melandasi gerak benda, dan gerak umumnya bersifat deterministik (dapat dihitung dan diramalkan). Hukum ini memungkinkan kita memperkirakan gerakan benda dengan dorongan tertentu.

Demikian rangkuman IPA kelas 7 semester 1 kurikulum merdeka bab 4, dengan materi gerak dan benda, semoga artikel ini dapat menjadi panduan peserta didik dalam memahami mata pelajaran IPA.***

Editor: Thytha Surya Swastika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x