UTBK SNBT Segera Diumumkan, Berikut Jadwal Pengumuman, Cara Cek, dan Link Lengkapnya1

- 19 Juni 2023, 15:55 WIB
Ilustrasi - UTBK SNBT ialah syarat keikutsertaan pertimbangan penilaian masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Akademik, PTN Vokasi, dan lainnya.
Ilustrasi - UTBK SNBT ialah syarat keikutsertaan pertimbangan penilaian masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Akademik, PTN Vokasi, dan lainnya. /Pixabay.com/StartupStockPhotos

UTBK-SNBT 2023 dapat diikuti oleh siswa yang lulus pada tahun 2021, 2022, dan 2023. Baik itu lulusan pendidikan menengah (SMA/MA/SMK dan sederajat) ataupun lulusan Paket C tahun 2021, 2022, dan 2023.

Adapun untuk siswa lulusan Paket C di tahun yang ditentukan memiliki syarat maksimal usia, yakni berusia 25 tahun, dihitung per 1 Juli 2023 lalu.

Rangkaian UTBK-SNBT hanya tinggal menunggu pengumuman hasil. Sebelumnya pendaftaran telah dibuka sejak Juli 2023 lalu. Sebelum kemudian tahapan penerimaan berkas dan tahapan ujian dilaksanakan.

Selain itu, materi yang disediakan pada UTBK-SNBT 2023 terdiri atas 3 materi seleksi. Antara lain Tes Potensi Skolastik (TPS) yang mencakup kemampuan kognitif.

Baca Juga: Cukup Licik! Pemalsu Tiket Indonesia vs Argentina Ternyata Lakukan Modus Ini untuk Kelabui Korban

Kemudian Literasi dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, serta Penalaran Matematika.

UTBK-SNBT ini memiliki biaya bagi peserta yang mengikuti sebesar Rp. 200.000 per masing-masing pesertanya.

Adapun kategori portofolio yang disediakan ada 11. Antara lain olahraga, seni rupa, desain, dan kriya, tari, musik, teater, sendratasik, seni karawitan, etnomusikologi, fotografi, film dan televisi, dan seni pedalangan.

Adapun untuk link utama bagi peserta yang hendak melihat hasil pengumuman UTBK-SNBT terdapat pada LINK INI.***

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x