Ayo Daftar! Pendaftaran SNBT 2023 Telah Dibuka

- 1 April 2023, 10:44 WIB
Ilustrasi - Pendaftaran Seleksi Nisonal Berbasis Tes (SNBT) 2023 telah dibuka. Bagi para calon mahasiswa harus mengikuti jalur ini.
Ilustrasi - Pendaftaran Seleksi Nisonal Berbasis Tes (SNBT) 2023 telah dibuka. Bagi para calon mahasiswa harus mengikuti jalur ini. /Pexels/ Monstera dari Pexels:

PR TASIKMALAYA - Pendaftaran Seleksi Nisonal Berbasis Tes (SNBT) 2023 telah dibuka. Bagi para calon mahasiswa harus mengikuti jalur ini.

Pengumuman Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) telah diterima oleh para calon mahahsiswa. Saatnya sekarang mempersiapkan SNBT sebagai langkah selanjutnya menjadi mahasiswa.

Tentunya bagi pendaftar yang belum lolos SNBP kemarin jangan putus asa. Karena masih ada 1000 jalan menuju Roma. Begitu pun untuk menjadi seorang mahasiswa, masih banyak jalur pendaftaran yang patut diupayakan, salah satunya SNBT.

SNBT merupakan pembaharuan teknis dari SBMPTN pada tahun lalu. SNBT hadir dengan konsep seleksi yang lebih segar dan lebih berkeadilan bagi seluruh kalangan siswa.

Baca Juga: Tes IQ: Comelnya! Ayo Cari 3 Perbedaan dari Selebgram Asal Konoha yang Lagi Foto Endorse

SNBT dilaksanakan sebagai jalur kedua masuk perguraun tinggi negeri (PTN), baik PTN Akademik, PTN Vokasi, ataupun PTN Keagamaan. Tidak hanya dapat diikuti oleh lulusan SMA pada tahun 2023, melainkan para lulusan tahun 2022 dan 2021 masih bisa ikut serta dalam SNBT 2023. Juga bagi para peserta didik paket C, memiliki kesempatan untuk ikut dalam ajang SNBT.

Tes ini dimaksudkan untuk menjaring caon mahasiswa yang memiliki kapasitas penalaran yang baik. Kemudian memberikan kesempatan yang luas bagi para calon  mahasiswa untuk mengikuti tes dengan memilih tempat dan waktu yang sesuaibagi mereka.

Selanjutnya, mari kita mulai dari jadwal SNBT.

Baca Juga: Login cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Bantuan PKH Ramadhan 2023 Online

- Registrasi Akun SNPMB siswa: 16 Februari-3 Maret 2023

- Sosialisasi SNBT-UTBK: 1 Desember-14 April 2023

- Pendaftaran SNBT-UTBK: 23 Maret-14 April 2023

- Pelaksanaan UTBK Gelombang 1: 8-14 Mei 2023

- Pelaksanaan UTBK Gelombang 2: 22-28 Mei 2023

- Pengumumann Hasil SNBT: 20 Juni 2023

- Masa Unduh Sertifikat Hasil UTBK: 26 Juni-31 Juli 2023

Baca Juga: Diumumkan! Berikut Cara Cek Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 50 Beserta Langkah Selanjutnya

Seluruh kegiatan SNBT di hari yang telah ditetapkan akan diakhiri pada pukul 15.00 WIB. Seperti dikutip oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari SNPMB.

Melihat dari jadwal di atas, saat ini telah memasuki jadwal pendaftaran SNBT-UTBK. Maka ayo, segera daftar SNBT di portal resmi https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id

Tes SNBT ini akan dilaksanakan secara tatap muka di waktudan tempat yang telah disediakan. Para peserta SNBT dapat memilih pusat UTBK yang sesuai untuk pelaksanaan tas. Yang mana telah tersebar di  seluruh wilayayh Indonesia, yaitu sekitar 74 pusat UTBK. 

Panitia SNPMB saat ini memfasilitasi bagi para peserta disabilitas tuna netra untuk mengikuti kegiatan SNBT. Saat ini telah disediakan sekitar 51 Pusat UTNK untuk penyandang tuna netra.

Baca Juga: Bantuan Modal Usaha Tak Kunjung Cair? Kenali 5 Kendala Umum Ini dalam Pengajuan Pinjaman KUR BRI 2023

Tentunya berbedadengan SNBP yangbebas biaya. Pelaksanaan SNBT, para peserta akan dikenakan biaya sebesar Rp200.000 untuk pelaksanaan satu kali UTBK. 

Bagi kamu yang mendapatkan Program Indonesia Pintar (PIP). Kamu dapat mengajukan pendafataran dengan kartu PIP, dan kamu dapat mengikuti SNBT denga gratis.***

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x