Link Streaming Race F1 GP Belgia Pukul 20.00 WIB: Verstappen Targetkan Juara Meski Start dari Posisi 15

- 28 Agustus 2022, 15:21 WIB
Pembalap tim Red Bull, Max Verstappen menargetkan jadi juara Race F1 GP Belgia meskipun akan start dari posisi 15.
Pembalap tim Red Bull, Max Verstappen menargetkan jadi juara Race F1 GP Belgia meskipun akan start dari posisi 15. /Twitter.com@Max33Verstappen

PR TASIKMALAYA - Race F1 GP Belgia akan berlangsung hari ini, 28 Agustus 2022 di Sirkuit Spa-Francorchamps.

Jelang Race F1 GP Belgia, beberapa pembalap seperti Max Verstappen dan Charles Leclerce akan memulai balapan dari posisi belakang.

Selain keduanya, pembalap lain seperti Lando Norris, Esteban Ocon, Mick Schumacher, dan Valterri Bottas juga akan memulai Race F1 GP Belgia dari posisi belakang.

Max Verstappen, Charles Leclerc, Valterri Bottas dan Mick Schumacher melakukan perubahan driveline gearbox, gearchange, dan komponen lain di luar alokasi yang sudah ditentukan FIA.

Baca Juga: 6 Drakor Baru yang Hadir pada September 2022

Sementara pada hari Sabtu kemarin, pembalap asal China yakni Guanyu Zhou mengubah komponen gearbox, ICE, turbocharger, MGU-H, dan kontrol elektronik.

Selain itu Max Verstappen, Lando Norris, Esteban Ocon, Valterri Bottas akan menggunakan internal combustion engines, turbochargers and MGU-H yang terbaru untuk Race F1 GP Belgia.

Dalam kasus Leclerc dan Ocon, keduanya memakai energi penyimpanan dan kontrol elektronik yang baru.

Hal ini membuat tujuh pembalap yang disebutkan, akan memulai Race F1 GP Belgia dari posisi 14-20.

Halaman:

Editor: Gani Kusumanegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x