Atlet Indonesia Raih Tiga Medali Emas di Kejuaraan Dunia Angkat Besi Remaja Virtual 2020

- 15 November 2020, 17:50 WIB
Tangkapan layar - Lifter putra Indonesia Rizky Juniansyah mengangkat beban saat berlaga di Kejuaraan Dunia Angkat Besi Remaja Virtual yang digelar dari Lima, Peru, Minggu 15 November 2020.
Tangkapan layar - Lifter putra Indonesia Rizky Juniansyah mengangkat beban saat berlaga di Kejuaraan Dunia Angkat Besi Remaja Virtual yang digelar dari Lima, Peru, Minggu 15 November 2020. //(ANTARA//Shofi Ayudiana

PR TASIKMALAYA – Kejuaraan Dunia Angkat Besi Remaja 2020 digelar secara virtual di Lima, Peru, pada Minggu 15 November 2020 WIB. 

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara, Atlet lifter putra Indonesia Rizky Juniansyah tampil di kelas 73 kilogram raih tiga medali emas.

Tiga emas tersebut didapat setelah Rizky berhasil membukukan total angkatan seberat 325 kg dengan rincian snatch 145 dan clean and jerk 180 kg.

Baca Juga: Turunkan Gula Darah! Studi Temukan Khasiat Kacang untuk Penyakit Diabetes Tipe 2

Selain merebut tiga medali emas, lifter berusia 16 tahun itu juga sukses melampaui tiga rekor dunia remaja atas namanya sendiri yang diraihnya di Kejuaraan Dunia Junior, dan Remaja 2020 di Uzbekistan Februari lalu.

Rekor dunia remaja yang berhasil dipecahkan oleh Rizky, yaitu angkatan snatch dari 139 kg menjadi 145 kg, clean and jerk seberat 180 kg atau melampaui standar rekor dunia remaja, yakni 171kg, dan total angkatan dari 307 kg menjadi 325 kg.

Pada pertandingan yang pertama kali dilangsungkan secara online itu, Rizky Juniansyah sukses membuka angkatan pertama snatch seberat 140 kg, dan berhasil menaikkan angkatannya menjadi 145 kg pada kesempatan keduanya.

Sayangnya, Rizky gagal saat mencoba menambah beban angkatannya menjadi 150 kg pada percobaan ketiga.

Baca Juga: Bali Kaya akan Budaya dan Adat, Pemda Salurkan Bantuan dari Pemerintah Pusat untuk UKM

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x