Tanggapan Pengamat Sepak Bola Soal Irak vs Indonesia, Sebut Kepercayaan Diri Pemain Sebagai Aspek Penting

- 6 Juni 2024, 14:25 WIB
Potret Indonesia vs Irak.
Potret Indonesia vs Irak. /dok. PSSI/

PR TASIKMALAYA - Pengamat sepak bola Indonesia Muhammad Kusnaeni memaparkan salah satu aspek terpenting agar Timnas Garuda bisa mengalahkan Irak di putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Ia menyebut Indonesia butuh membangun kepercayaan diri pemain agar bisa menaklukan Irak dalam pertandingan yang dimulai hari ini, Kamis, 6 Juni 2024 pukul 16.00 WIB.

"Menaklukkan Irak bukan hal yang mustahil. Dan itu harus dimulai dari diri para pemain sendiri, harus bangun kepercayaan diri bahwa mereka bisa menang," ujar Kusnaeni pada 6 Juni 2024, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara. 

Meski tergolong tangguh, ia berpendapat bahwa Indonesia masih memiliki asa untuk meraih tiket ke kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga.

Baca Juga: Prediksi Spoiler Wind Breaker Episode 10 Lengkap dengan Jadwal Tayang dan Link Nonton Anime Terbarunya

Hal ini disebabkan Indonesia akan bermain sebagai tuan rumah, serta ribuan fans Garuda yang memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Selain itu, Irak mungkin akan menurunkan pemain lapis kedua untuk memberikan kesempatan bagi pemain yang jarang dimainkan.

"Momentum (melawan Irak) ini tepat karena di depan puluhan ribu pendukung fanatik timnas. Selain itu, Irak sangat mungkin juga melakukan rotasi untuk memberi kesempatan kepada para pemain pelapis. Toh Irak sudah lolos ke putaran ketiga," ujarnya.

Kehadiran Thom Haye dan Ivar Jenner, kata dia, membuat permainan Indonesia semakin tertata dan proses mengumpan yang mengalir secara baik. Meskipun ia mengingatkan pemain Indonesia untuk ciptakan peluang bagus dan sulit ditebak lawan.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah