Cetak Gol Perdana di Persib, Stefano Beltrame Mengaku Senang dan Semakin Nyaman

- 8 Februari 2024, 16:11 WIB
Foto pemain baru Persib Bandung, Stefano Beltrame.
Foto pemain baru Persib Bandung, Stefano Beltrame. /Persib/

PR TASIKMALAYA - Gelandang tengah baru milik Persib Bandung, Stefano Beltrame mengaku senang dan semakin nyaman bermain, setelah dirinya sukses mencetak gol perdananya bagi klub.

Sebagaimana diketahui, dirinya baru saja mencatatkan namanya di papan skor bagi Maung Bandung saat melawan Persis Solo, Minggu, 4 Februari 2024 lalu, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Dengan penampilan impresifnya itu, pemain berpaspor Italia tersebut mengaku senang dengan gol perdananya bersama Persib. Meski dia juga tak benar-benar sepenuhnya senang.

Sebab dalam hal ini, anak asuh Bojan Hodak ditahan imbang oleh Persis Solo. Terlebih mereka bermain di kandang dengan kondisi sempat memimpin dua gol lebih dulu. Dengan demikian, Beltrame merasa timnya layak menang.

Baca Juga: Qatar Menghadapi Yordania Final Piala Asia 2023, Berikut Head to Head dan Statistik Kedua Tim

“Saya sangat senang untuk gol pertama itu, tapi tidak 100 persen bahagia karena hasilnya. Kita seharusnya tidak mendapatkan hasil imbang dalam pertandingan seperti itu, kita harusnya menang,” kata Stefano Beltrame seperti dikutip dari Liga Indonesia Baru, Kamis, 8 Februari 2024.

Meski demikian, pemain berusia 31 tahun tersebut tak dapat memungkiri bahwa dirinya kini semakin nyaman berada di klub dan bermain untuk Persib. Terutama terkait lingkungan staf kepelatihan yang sukses membuatnya semakin semangat.

Oleh karena itu, dalam beberapa pertandingan debutnya di BRI Liga 1 musim ini, dirinya mengaku terus termotivasi untuk tetap bermain apik dan memberikan yang terbaik bagi tim.

“Ya, saya semakin nyaman dari hari ke hari, terima kasih rekan tim dan staf. Mereka banyak membantu. Saya menikmati banyak permainan dan saya ingin melakukan lebih dan lebih,” kata Stefano Beltrame menambahkan.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x