Pelatih Madura United Bocorkan Cara Kalahkan Barito Putera, Ternyata Cukup Fokus dengan Hal Ini

- 11 Desember 2023, 20:00 WIB
Pelatih Madura United, Mauricio Souza.
Pelatih Madura United, Mauricio Souza. /Dok. Liga Indonesia./

PR TASIKMALAYA - Kemenangan Madura United atas Barito Putera dalam pekan ke-22 BRI Liga 1 sangat berharga. Tim berjuluk Sape Kerrab ini masih bisa bertahan di lima besar klasemen. 

Pelatih Madura United Mauricio Souza, memberikan apresiasi kepada anak asuhnya hingga dapat mengamankan poin maksimal serta membuat motivasi para pemain mulai naik. 

Akan tetapi, Souza juga tetap memuji permainan dari Barito Putera yang dikomandoi oleh pelatih Rahmad Darmawan dengan skema yang beragam. Walaupun pada akhirnya tuan rumah menang dengan skor 4-1. 

Dia juga mengungkapkan poin utama dalam mengunci kemenangan Madura United atas Barito Putera di laga kandang. Poin yang dimaksud adalah disiplin dalam melakukan serangan dan bertahan. 

Baca Juga: Kiat Madura United dalam Menundukan Barito Putera

"Pertandingan tadi permainan berimbang. Kami melawan tim yang menyerang dan banyak cara dalam membongkar pertahanan kami. Mereka punya pemain bagus-bagus. Tapi, kami lihat tim kami lebih disiplin dalam menyerang dan bertahan," ujar Souza seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Liga Indonesia Baru.

Sementara itu, Hugo Gomes menyebut kemenangan Madura United didapatkan dari kerja keras tanpa henti selama jeda kompetisi, supaya bisa kembali bersaing di papan atas. 

"Puji Tuhan, apa yang sudah kami rencanakan berjalan dengan baik," tutur Hugo Gomes menambahkan.

Sebagai informasi, Madura United dari lima laga sebelumnya tidak mendapatkan poin penuh. Maka dari itu, kemenangan melawan Barito Putera menjadi awal baik untuk tim kebanggaan kota Madura. 

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x