Kontra Barito Putera, Pelatih Bali United Pilih Istirahatkan Pemain

- 22 Agustus 2023, 18:40 WIB
Pelatih kepala Bali United FC, Stefano Cugurra
Pelatih kepala Bali United FC, Stefano Cugurra /Liga Indonesia Baru

PR TASIKMALAYA – Jelang kontra Barito Putera, pelatih Bali United Stefano Cugurra memanfaatkan waktu dengan sebaik mungkin dengan mengistirahatkan para pemain sebelum pertandingan.

Alasan pelatih Bali United melakukan hal seperti itu, supaya memastikan para skuad serdadu Tridatu tidak mengalami masalah cedera.

Stefano mengakui jika Bali United sudah bermain sebanyak tiga kali dan pemulihan para pemain menjadi hal utama demi menjaga stamina para pemain.

Baca Juga: Heechul Super Junior Harus Mengganti Nomor Telpon Sampai 9 Kali, Ternyata Hal Tersebut Dilakukan karena...

Mengingat Bali United sudah menelan dua kekalahan di laga sebelumnya, maka fokus istirahat dan pemulihan adalah jalan terbaik bagi Stefano serta skuad.

“Kami dalam waktu delapan hari sudah bermain tiga kali sehingga saat ini fokus pemulihan, memastikan tidak ada yang cedera,” kata Stefano Cugurra sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA.

Pelatih yang disapa Coach Teco itu menyebut Bali United berusaha untuk menang di tiap laga, setelah sebelumnya mendapatkan hasil kurang baik.

Baca Juga: Uji Kemampuan Visual dengan Tes IQ, Buktikan Kamu Teliti Mencari 4 Perbedaan Gambar

Maka dari itu, Teco mengatakan bahwa kerja keras dan memperbaiki apa yang kurang adalah hal penting bagi Bali United di laga ke depan.

“Pasti tidak ada tim yang suka kalah dan hal ini wajar. Di sepak bola hasil apapun bisa terjadi. Yang terpenting saat ini tim harus kerja keras dan kembali fokus latihan memperbaiki yang kurang,” ujar Teco.

Dengan waktu istirahat yang cukup dari pertandingan terakhir mereka, Teco berharap para pemain sudah siap dengan stamina yang cukup untuk menghadapi Barito Putera.

Baca Juga: Tak Semua Berbayar, Kemenkes Akan Sediakan Vaksin Covid-19 Gratis pada 2024

Sebagai informasi, Bali United berada di posisi ke-7 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 14 poin.

Jika Bali United menang melawan Barito Putera, maka ada kemungkinan anak asuh Teco bisa kembali bersaing di papan atas klasemen.

Pertandingan antara Bali United vs Barito Putera akan dimulai pada pukul 19.00 WIB atau 20.00 WITA di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Serta laga Bali United vs Barito Putera disiarkan secara live melalui Vidio.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah