Demi Tembus Lima Besar Klasemen, Persebaya Lakukan Latihan Intens

- 14 Juli 2023, 18:44 WIB
Persebaya Surabaya mempersiapkan diri untuk melakoni laga ketiga Liga 1 2023/2024 kontra PSIS Semarang
Persebaya Surabaya mempersiapkan diri untuk melakoni laga ketiga Liga 1 2023/2024 kontra PSIS Semarang /

PR TASIKMALAYA – Menjelang melawan PSIS Semarang dalam pekan ketiga BRI Liga 1 pada Minggu, 16 Juli 2023, Persebaya Surabaya mulai tingkatkan intensitas latihan untuk mematangkan para pemain.

Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso terus lakukan pemantauan pemain dengan meningkatkan intensitas latihan yang lebih tinggi dari biasanya.

Adapun tujuan memberikan materi latihan dengan intensitas tinggi supaya Persebaya bisa mendapatkan tiga poin kala bertemu PSIS Semarang.

Mengenai intensitas latihan yang diberikan oleh pemain Persebaya, disampaikan oleh Aji Santoso pada 14 Juli 2023.

Baca Juga: Pertandingan Semakin Sengit, Inilah Jadwal BRI Liga 1-2023/2024 pada Jumat, 14 Juli 2023

“Latihan terakhir, intensitas sedikit tinggi untuk memaintenance pemain supaya tidak turun tapi bisa naik. Anak-anak melakukan dengan baik,” katanya sebagaimana dikutip dari Liga Indonesia Baru.

Pada Jumat pagi, skuad Persebaya sudah berangkat menuju ke Semarang dengan membawa setidaknya 22 pemain.

Perihal perkembangan Bruno Moreira, Aji Santoso tetap membawa dalam rombongan skuat Persebaya untuk melawan PSIS Semarang.

Aji mengatakan bahwa kondisi Bruno akan terus dipantau oleh tim dokter dan sudah menjalankan terapi. Namun ada kemungkinan bisa diturunkan jika kondisi pemain asal Brasil itu membaik.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah