Sanksi dari FIFA Menanti Indonesia Usai Pembatalan Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

- 29 Maret 2023, 23:58 WIB
Presiden FIFA Gianni Infantino.
Presiden FIFA Gianni Infantino. /Instagram/@gianniinfantino/

PR TASIKMALAYA - Indonesia berpotensi akan mendapatkan sanksi dari FIFA setelah gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023. Putusan tersebut dikeluarkan FIFA pada Rabu, 29 Maret 2023.

Melansir dari laman resmi FIFA, sanksi yang diberikan kepada Indonesia akan segera ditetapkan pada tahap selanjutnya. Hal ini jelas sangat merugikan bagi dunia sepakbola tanah air.

"Potensi sanksi terhadap PSSI juga dapat diputuskan pada tahap selanjutnya," tulis FIFA.

Pencopotan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 ini terjadi setelah adanya pertemuan antara Presiden FIFA, Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Alasan pembatalan itu karena FIFA melihat dan mempertimbangkan polemik sepakbola yang terjadi di Indonesia.

Baca Juga: Kiat Penderita Kanker agar Tetap Berpuasa di Bulan Ramadhan

Sedangkan untuk tuan rumah Piala Dunia U20 baru akan ditentukan dalam waktu dekat. Kendati begitu, tanggal pelaksanaan perhelatan akbar sepakbola itu tidak diubah.

"Tuan rumah baru akan diumumkan sesegera mungkin, dengan tanggal penyelenggaraan turnamen yang saat ini masih belum berubah. Potensi sanksi terhadap PSSI juga dapat diputuskan pada tahap selanjutnya," kata FIFA.

Sementara itu, Erick Thohir menyatakan bahwa dirinya sudah berusaha semaksimal mungkin untuk mempertahankan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

Akan tetapi, Indonesia yang berstatus sebagai anggota FIFA harus patuh terhadap keputusan yang telah dibuat.

Baca Juga: Inilah Tips untuk Menjaga Tubuh Tetap Terhidrasi dan Berenergi Selama Puasa Ramadhan

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x