Seto Nurdiantoro Siap Tanggung Jawab Usai PSS Sleman Kalah dari Persikabo 1973 di Pekan ke-27 BRI Liga 1

- 27 Februari 2023, 11:15 WIB
Seto Nurdiantoro mengaku siap bertanggung jawab usai PSS Sleman kalah dari Persikabo 1973.
Seto Nurdiantoro mengaku siap bertanggung jawab usai PSS Sleman kalah dari Persikabo 1973. /Liga Indonesia Baru

Baca Juga: Benarkah Akan Ada The Last of Us Season 3? Begini Bocoran dari Jeffrey Pierce!

“Kondisi saat ini tidak baik untuk kami. Untuk pertanggung jawaban, saya akan sampaikan ke manajemen di sisa laga yang masih cukup banyak ini, untuk saya tidak terlibat dengan tim ini lagi. Apapun itu nanti manajemen yang akan putuskan,” jelasnya.

Namun, Seto Nurdiantoro berharap PSS Sleman akan lebih baik lagi untuk kedepannya di putaran kedua Liga 1 2022-2023 dan juga untuk musim berikutnya. 

“Sebenarnya kita sudah melakukan penyegaran dengan misalnya menghadirkan motivator dan lain sebagainya. Tapi ini adalah kondisi yang ada. Kalau ini masih dijadikan beban berat bagi pemain, maka akan semakin tenggelam. Namun kalau bisa jadikan pembelajaran dan motivasi, maka akan beda,” tegasnya. 

Pelatih berlisensi AFC Pro tersebut mengungkapkan bahwa sebenarnya PSS Sleman juga mempunyai performa yang kompetitif di Liga 1 musim ini dengan mampu bermain bagus kala menghadapi tim-tim papan atas sebelum pada akhirnya harus terus merosot di akhir-akhir ini.

Baca Juga: F1 Powerboat Sukses Digelar, Jokowi: Masih Banyak Kekurangannya

“Kami pernah mencatat hasil bagus atau juga permainan yang tidak mengecewakan di laga lawan Bali United atau juga Persib," tutupnya.

Sekadar informasi, kekalahan tersebut membuat Super Elang Jawa kini menghuni posisi ke-15 atau empat terbawah pada klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan mengumpulkan 28 poin.

Sementara, bagi tim berjuluk Laskar Padjajaran, kemenangan ini menjadi pemutus catatan mereka dalam 14 laga tidak pernah meraih kemenangan.

Laskar Padjajaran untuk sementara berada di peringkat ke-13 dalam klasemen Liga 1 2022-2023 dengan mengumpulkan 29 poin.***

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x