Lawan Persib Bandung di Laga Tunda BRI Liga 1 Sore Ini, Michael Krmencik Akan Jadi Andalan Persija Jakarta

- 11 Januari 2023, 12:51 WIB
Michael Krmencik disebut akan menjadi andalan bagi tim Persija Jakarta saat melawan Persib Bandung di BRI Liga 1.
Michael Krmencik disebut akan menjadi andalan bagi tim Persija Jakarta saat melawan Persib Bandung di BRI Liga 1. /Liga Indonesia Baru

PR TASIKMALAYA – Asisten pelatih Persija Jakarta, Sopian Hadi mengungkapkan bahwa Michael Krmencik akan menjadi andalan bagi timnya saat berjumpa dengan Persib Bandung pada laga tunda di kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023.

Laga big match tersebut rencananya akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu, 11 Januari 2023 pada pukul 15.30 WIB.

Michael Krmencik dipastikan dapat diturunkan oleh Thomas Doll saat Persija Jakarta menghadapi Persib Bandung setelah sebelumnya harus absen.

Hal tersebut, tentunya menjadi kabar bagus bagi Persija Jakarta, mengingat sejumlah pemain di lini depan tidak bisa tampil saat melawan Persib Bandung.

Baca Juga: Selamat! BLACKPINK Dikonfirmasi Jadi Headline Coachella 2023 di AS

Pemain yang harus absen di antaranya, Abdullah Yusuf Helal yang harus absen karena membela negaranya, Bahrain dan dua pemain muda lainnya yakni Taufik Hidayat dan Ricky Cawor yang memang sudah dilepas oleh Persija Jakarta.

Sejauh ini, Michael Krmencik sudah mencatatkan lima gol dan satu assist dari 10 pertandingan terakhirnya bersama Persija Jakarta.

Tentunya dengan kehasidar Michael Krmencik dapat menjadi senjata bagi Persija Jakarta untuk bisa membobol gawang Persib Bandung.

"Kehadiran Krmencik di tim kami tentu saja sangat menambah kekuatan bagi kami. Ditambah lagi jelas dia striker utama tim kami seperti itu," kata Sopian Hadi, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Liga Indonesia Baru pada Rabu, 11 Januari 2023. 

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah